Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ketika Messi dan Ronaldo Bersatu Hadapi Teror Barcelona

Ketika Messi dan Ronaldo Bersatu Hadapi Teror Barcelona
Lionel Messi/Reuters
Lionel Messi/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi bersatu untuk mengungkapkan keprihatinan terhadap teror Barcelona, yang terjadi pada Kamis malam 17 Agustus 2017 di kawasan wisata Las Ramblas.

Ronaldo dalam cuitan di twitter-nya, menyuarakan keprihatinan dan dukungan terhadap korban teror dalam bahasa Portugis.

"Terkejut oleh berita yang datang dari Barcelona. Dukungan penuh dan solidaritas kepada keluarga dan teman-teman korban," kata Ronaldo dalam cuitannya.

Messi juga mengungkapkan perasaan simpatinya dalam cuitan berbahasa Inggris dan Spanyol.

"Quiero mandar mis condolencias y todo mi apoyo a las familias y amigos de las víctimas del terrible atentado en nuestra amada Barcelona, además de rechazar totalmente cualquier acto de violencia. No nos vamos a rendir, somos muchos más los que queremos vivir en un mundo en paz, sin odio y donde el respeto y la tolerancia sean las bases de la convivencia.

I want to send my condolences and all my support to the families and friends of the victims of the terrible attack in our beloved Barcelona, as well as expressing my complete rejection of any acts of violence. We won't give in, those of us who wish to live in a peaceful, hate-free world in which respect and tolerance form the basis of our coexistence are in the overwhelming majority.

- LIO"

Teror di Barcelona yang berupa penabrakan sebuah minibus terhadap para pejalan kaki di Las Ramblas, memakan korban tewas 13 orang dan lebih dari 50 orang luka-luka.

Sayap media ISIS, Amaq, mengabarkan bahwa pelaku teror Barcelona merupakan "para pejuang ISIS". ISIS sendiri belum secara resmi menyatakan bertanggung jawab terhadap teror tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Tempo.co

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper