Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kamis 30 Juli, Investor Soroti Berita Ini

Samuel Sekuritas Indonesia mengemukakan sejumlah berita dari dalam dan luar negeri menjadi sorotan pasar pada hari ini, Kamis (30/7/2015)
Gubernur Bank Sentral Amerika Serikat, Janet Yellen. /Reuters
Gubernur Bank Sentral Amerika Serikat, Janet Yellen. /Reuters

Bisnis.com, JAKARTA— Samuel Sekuritas Indonesia mengemukakan sejumlah berita dari dalam dan luar negeri menjadi sorotan pasar pada hari ini, Kamis (30/7/2015).

Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia Rangga Cipta, dalam risetnya, mengatakan berita yang disoroti tersebut adalah:

Berita global

  • The Fed masih mempertahankan suku bunganya tetapi terlihat kepuasan yang lebih tinggi dibandingkan pernyataan bulan lalu terhadap laju pemulihan ekonomi AS. (Reuters)
  • ECB Rabu, memutuskan mempertahankan bantuan kredit darurat untuk Yunani tidak berubah. (Antara)
  • Pending home sales AS turun 11% YoY di Juni, membaik dari pertumbuhan 7,9% YoY di Mei. (Bloomberg)
  • Gfk consumer climate Jerman tidak berubah di 10,1. (Bloomberg)

Berita domestik

  • Hasil survei periodik Kompas menunjukkan ketidakpuasan publik terhadap kinerja pemerintah di bidang ekonomi masih mendominasi. Proporsi responden survei yang memberi apresiasi positif hanya 44,2%, lebih baik daripada survei bulan April yang hanya 37,5%. (Kompas)
  • Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman meninjau areal persawahan yang mengalami kekeringan akibat kemarau di wilayah Kecamatan Pakel, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur. (Antara)
  • Kementerian Bappenas menargetkan studi perencanaan dan persiapan proyek-proyek infrastruktur prioritas 2016 dapat selesai pada Desember. (Antara)
  • Wakil Presiden Jusuf Kalla mengatakan subsidi hanya sekitar sembilan persen dari anggaran yang terdapat dalam RAPBN tahun 2016. (Antara)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper