Bisnis.com, JAKARTA - PT Asuransi Jiwa Generali Indonesia (Generali Indonesia) mencatatkan premi bruto sebesar Rp3,2 triliun sepanjang 2017. Jika dibandingkan pendapatan premi bruto pada 2016 sebesar Rp2,6 triliun, maka angka perolehan 2017 tumbuh 21%.
Chief Agency Officer Generali Indonesia Wianto Chen menyampaikan, pencapaian ini didukung lebih dari 11.000 agen. Jalur distribusi keagenan berkontribusi sebesar 44% terhadap seluruh penjualan Generali pada tahun lalu.
Lebih lanjut, keagenan akan tetap menjadi jalur distribusi utama dalam pemasaran produk Generali kepada masyarakat. Selain itu, pegembangan teknologi digital untuk mendukung kinerja agen terus dilakukan, termasuk pengembangan iConnect sebagai sarana penjualan hingga training dalam bentuk e-learning.
"Melihat potensi tersebut, Generali Indonesia terus memperkuat jaringan distribusi keagenan. Salah satua dengan kehadiran kantor agen Generali Money Smart yang berlokasi di Semarang," katanya, dalam keterangan resminya pada Senin (12/3/2018).