Polytron Luncurkan Tablet Berbasis Android, Ini Spesifikasinya

Samdysara Saragih
Kamis, 29 Mei 2014 | 00:07 WIB
 Ilustrasi
Ilustrasi
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA—Tidak mau kalah dengan vendor asing, Polytron meluncurkan tablet terbaru, Polytron Cosmica T7800, yang menggunakan sistem operasi Android.

Santo Kadarusman, Manager Humas dan Pemasaran Event Polytron, mengungkapkan pihaknya pernah meluncurkan tablet pada 2012. "Ini merupakan produk yang kedua. Dua tahun lalu kami pernah membuat tablet limited edition yang diproduksi sebanyak 800 unit," kata Santo dalam keterangan pers, Rabu (28/5/2014).

Menurut dia, tablet yang dijual terbatas itu habis dalam beberapa bulan. Jumlah tersebut termasuk luar biasa untuk merek lokal. Semenjak itu, Polytron menyiapkan rencana peluncuran tablet yang diproduksi dengan jumlah lebih besar. "Untuk Cosmica T7800 kami buat sebanyak 6000 unit," kata Santo.

Dia berharap peluncuran ini dapat meningkatkan pendapatan dari sektor ponsel pintar dan tablet. “Target kami pendapatan tumbuh sebesar 15-20% pada akhir tahun,” ucapnya.

Tabelt Cosmica T7800 menggunakan layar jenis IPS (in plane switching) berukuran 7.85 inch dengan touch panel yang halus. Tablet ini dijalankan dengan prosesor quad core berkecepatan 4x1.2 GHz dan memiliki memori ROM 8 GB dan RAM 1GB.

Selain itu, Cosmica T7800 juga dilengkapi dengan kamera belakang berukuran 8 mega pixel dan kamera depan 5 mega pixel. Tablet ini didukung jaringan selular GSM 3G+ (HSDPA) sehingga pengguna dapat berselancar di dunia maya sekaligus melakukan  panggilan telepon. Cosmica T7800 dilepas ke pasar dengan  harga Rp2.5 juta.

Dalam rangka promosi, Polytron menggelar acara pameran di 15 Carrefour dan Erafone di Jakarta dan sekitarnya yang berlangsung dari 23 Mei hingga 1 Juni 2014. Sebelumnya, peluncuran perdana dilakukan di Medan dan acara serupa akan menyusul di kota-kota besar lain.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Editor : Nurbaiti
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper