Wow, Harga Laptop Toshiba Ini Setara Motor Sport

Sholahuddin Al Ayyubi
Kamis, 22 Juni 2017 | 14:05 WIB
 The Portg X30/toshiba.com
The Portg X30/toshiba.com
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA -- Produsen notebook asal Negeri Sakura Toshiba kembali menggebrak pasar notebook Indonesia dengan menghadirkan dua produk teranyar yang dibanderol seharga motor ‎sport 150 CC di dalam negeri.

Wong Wai Meng, Senior Manager of Product Strategy Toshiba Singapore Pte Ltd mengatakan dua produk yang telah diluncurkan ke pasar adalah The Portégé X30 yang dibanderol seharga Rp24,6 juta dan Tecra X40 yang dibanderol dengan harga Rp23,9 juta.

Menurutnya, notebook Toshiba itu telah dirancang dengan desain yang elegan dan dijamin dari sisi keamanannya untuk mendukung kinerja professional muda.

"‎Dua produk ini merupakan hasil kami dalam menyalurkan warisan dan keahlian kami dalam perangkat mobile ke dalam setiap langkah proses pengembangan dari desain dan manufaktur, hingga pengujian ketahanan dan kami yakin ini akan bersinar melalui pengalaman premium dan profesional yang mereka berikan," tuturnya di Jakarta, Kamis (22/6/2017).

Wow, Harga Laptop Toshiba Ini Setara Motor Sport

‎Wong Wai Meng menjelaskan, kedua notebook tersebut memiliki layar anti-glare dengan dukungan teknologi pilihan In-Cell Touch sehingga mendukung interaksi yang lebih fleksibel dan tampilan yang jernih pada saat digunakan oleh konsumen.

"Layarnya juga dilengkapi dengan sudut pandang lebar tanpa mengorbankan konfigurasi sentuhan optimal. Selain layarnya yang ramping, fokus Toshiba terhadap detail berlanjut dengan perangkat keyboard backlit, lengkap dengan kunci yang telah sedikit diperbesar," kata Wong Wai Meng.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Editor : Nancy Junita
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper