Fitur Samsung Ini Bisa Hemat Kuota Data

Sholahuddin Al Ayyubi
Jumat, 28 Juli 2017 | 14:04 WIB
Samsung Galaxy J7 Pro/Youtube
Samsung Galaxy J7 Pro/Youtube
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA -- PT Samsung Electronics Indonesia (SEIN) mengklaim salah satu fitur unggulan yang diterapkannya yaitu Ultra Data Saving dinilai dapat menghemat kuota Internet milik pengguna yang selama ini terserap oleh banyak aplikasi di belakang layar.

SEIN mengklaim melalui fitur tersebut pengguna dapat menghemat semua aplikasi yang digunakan pada smartphonenya seperti aplikasi Whatsapp yang kuotanya dapat dihemat hingga 38,8%. Selain Whatsapp, aplikasi pesan instan lain yang dapat dihemat adalah Line sebesar 41,8% dan juga BBM hingga 31,5%.

Samsung baru menerapkan fitur Ultra Data Saving tersebut pada ponsel teranyarnya yaitu Samsung Galaxy J7 Pro dan Galaxy J5 Pro.‎ Biasanya, jika pengguna ponsel pintar tidak menggunakan fitur tersebut, maka kuota data yang akan diserap oleh aplikasi cukup besar.

Melalui fitur tersebut, pengguna juga memiliki intensitas yang lebih tinggi dalam melakukan aktivitas live vlogging di media sosial. Selain itu juga dapat mengo‎ntrol penggunaan kuota data dari berbagai aplikasi agar lebih efektif.

Kemudian, pengguna juga dapat membaca berbagai informasi dan berita secara online dengan lebih nyaman karena kuota data yang digunakan lebih sedikit.
Sama seperti pada saat menggunakan Youtube, pengguna dapat menghemat kuota saat memutar Youtube hingga sebesar 43,2% dan menghemat kuota saat menonton Netflix hingga 49,7%.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Editor : Nancy Junita
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper