Harga Acer Helios 300 Special Edition dengan Warna Putih

Syaiful Millah
Rabu, 19 September 2018 | 13:41 WIB
Laptop gaming Acer Helios 300 Special Edition/Acer
Laptop gaming Acer Helios 300 Special Edition/Acer
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA — Berbeda dengan laptop gaming pada umumnya yang menggunakan perpaduan warna hitam dan merah, Acer justru pilih warna putih dan emas untuk produk laptop gaming terbarunya.

Helios 300 Special Edition yang diluncurkan pada Selasa (18/9/2018), menjadi laptop gaming dari Acer yang memberi kesan manis dari tampilan eksterior yang tetap mempertahankan spesifikasi dengan kinerja tinggi.

President Director Acer Indonesia Herbet Ang mengatakan dari sisi pemilihan warna, putih menjadi warna yang paling disenangi. Selain itu, dalam konteks laptop gaming warna ini mejadi pembeda dengan jenis lain di kelas yang sama.

“Peluncuran Special Edition dengan warna putih ini tujuannya untuk menunjukkan ada suatu identitas berbeda, yang membuat orang outstanding dari sisi lifestyle,” ungkapnya

Menurutnya, perubahan tren warna untuk laptop gaming merupakan salah satu bentuk inovasi yang dilakukan. Oleh sebab itu, tidak menutup kemungkinan akan muncul warna-warna lain yang menjadi keunikan tersendiri untuk sebuah produk gaming.   

Produk terbaru Acer tersebut menyasar para gamers sebagai pasar utama. Selain itu, para pelaku industri kreatif seperti content creator dan developer juga menjadi target produk Helios 300 Special Edition dengan spesifikasi yang memadai.

Andreas Lesmana, Gaming Series Product Manager Acer Indonesia, mengatakan bahwa saat ini kemunculan industri kreatif tidak bisa dipungkiri. Hal ini justru menjadi peluang bagi Acer untuk menyediakan perangkat untuk para pelakunya.

“Selain gamers, pelaku indstri kreatif seperti desainer grafis, youtuber, vlogger dan lain-lain juga membutuhkan laptop berkinerja tinggi,” katanya saat memperkenalkan produk terbaru Acer tersebut.

Tidak hanya segi warna, Helios 300 Special Edition memiliki tiga aspek utama yang membedakan produk ini dengan brand lain. Pertama, kerangka yang solid dan kuat dengan menerapkan struktur hexagon sarang lebah.

Kedua, akses backdoor compartement yang mudah memungkinkan pengguna untuk mengupgrade RAM dan Storage tanpa perlu ke service center.

Ketiga, sistem termal solution yang baik dengan menggunakan Aeroblade 3d Fan yang terbuat dari metal dengan ketebalan 0.1mm. Hal ini menghasilkan putaran yang halus dan 35% lebih efektif dibandingkan dengan sistem pendingin laptop gaming pada umumnya.

Series Predator Helios 300 Special Edition ditenagai oleh prosesor Intel Corei7 generasi ke-8 dengan RAM DDR4 16 GB. Selain itu, dapur pacunya menggunakan GeForce GTEX 1060, SSD PCOe Gen3 NMVE dan harddisk 2 TeraByte. Layarnya berukuran 15,6 inci dengan refresh rate 144Hz yang mampu menampilkan grafis lebih mulus.

Rencananya, produk Special Edition ini akan mulai dipasarkan Acer pada Agustus mendatang dengan harga Rp.28.499.000. Harga tersebut sudah termasuk aneka aksesori gaming limited edition berupa mouse, mousepad, headset, dan ransel berwarna putih.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Syaiful Millah
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper