Berlomba Bercerita Lewat Vlog

Sholahuddin Al Ayyubi
Selasa, 8 Agustus 2017 | 08:40 WIB
Bagikan

Tren Video Blogger (Vlog) kini telah mewabah di kalangan anak muda di seluruh dunia. Indonesia pun kini menjadi salah satu negara yang terkena demam aktivitas vlog menggunakan ponsel pintar karena teknologi yang disediakan oleh produsen ponsel pintar dan penetrasi Internet Indonesia sudah mulai mendukung anak muda melakukan aktivitas tersebut.

 Indonesia sendiri mulai terkena demam vlog sejak 2015, pada saat sejumlah vlogger ternama mulai bermunculan seperti Raditya Dika, Gita Savitri Devi, Kaesang Pangarep hingga Presiden Joko Widodo yang seringkali ber-vlogging dengan semua kepala negara lain yang ditemuinya.

Aktivitas tersebut juga semakin digemari mulai dari anak sekolah hingga pejabat pemerintahan. Kegiatan vlogging Jokowi sebagai Kepala Negara kini juga mulai diikuti oleh sejumlah kepala daerah.

Biasanya aktivitas vlogging yang dilakukan seseorang hanya untuk membagikan pengalaman atau seputar tips dan trik untuk traveling, memilih kuliner, otomotif, kecantikan, hingga cara memainkan gim. Namun, tidak jarang juga, vlogger melakukan vlog untuk mencari uang dengan cara memperbanyak jumlah penonton di video yang dibuat.

 Perkembangan layanan media sosial yang semakin masif, kini telah menjadi ruang bagi para vlogger untuk berekspresi. Para vlogger saat ini tidak hanya menggunakan YouTube sebagai sarana untuk membagikan video, tapi juga menggunakan beberapa media sosial lainya seperti Instagram, Snap, dan Facebook.

Kata vlog sendiri sebenarnya memiliki arti video dokumentasi yang berisi tentang hidup, pikiran, opini, dan ketertarikan. Demam vlog mulai terjadi pada awal tahun 2000 dan dipelopori oleh se seorang bernama Adam Kontras yang sempat mem-posting video pada laman blog-nya. Jejak Adam kemudian diikuti Adrian Miles, yang mengunggah video dengan mengubah teks pada gambar.

Istilah vlog kemudian menjadi booming pada 2004 saat Steve Garfield mengunggah video blog miliknya. Selanjutnya pada 2005, popularitas nya meningkat setelah situs YouTube muncul. Banyak vlogger yang mengunggah video mereka lewat situs tersebut.

Operator telekomunikasi PT Smartfren Telecom Tbk. yang melihat perkembangan tren vlogging tersebut juga mulai mengadakan kompetisi vlog dengan tema Lebaran Smart Bersama Smartfren 4G.

Kompetisi yang melibatkan para peserta dari seluruh Indonesia itu tersebut berhasil menjaring tiga orang pemenang yaitu Derry Santriawan, Putra Anugrah, dan Rully Qomarullah.

 Ketiga pemenang lomba kompetisi Vlog Smartfren tersebut berhasil membuat karya yang dinilai juri masuk sejumlah syarat sebagai pemenang, karena menghadirkan visual yang baik, cerita mudik yang menarik dan menonjolkan poduk Smartfren sebagai fungsionalitas dan bermanfaat untuk digunakan selama melakukan aktivitas mudik.

Asep Mh. Mulyana, salah satu juri pada lomba Vlog Smartfren dengan tema Lebaran Bersama Smartfren, mengemukakan ada sekitar tiga indikator yang menjadi perhatian para juri sehingga memilih tiga orang pemenang.

Menurutnya, indikator pertama adalah product placement. Para peserta harus menampilkan produk yang sesuai dengan kebutuhan dan fungsinya serta tidak terlalu berlebihan dalam mempromosikan produk Smartfren pada vlog yang ditampilkan sebagai lomba. Dia menjelaskan, para peserta harus semaksimal mungkin menampilkan produk dalam bentuk yang halus sesuai dengan kebutuhan dan fungsinya yang tercermin dalam aktivitas perjalanan mudik.

 Kemudian indikator kedua yang menjadi perhatian para juri untuk memilih para pemenang adalah peserta harus berani menampilkan kualitas visual terbaik. Untuk mendapatkan kualitas visual video terbaik, biasanya para peserta akan menggunakan kamera khusus yang memiliki fitur wide angel sehingga kualitas visual dan audio semakin berkualitas.

Terakhir , menurutnya, yang tidak kalah penting adalah kisah yang ditampilkan peserta pada saat melakukan vlogging. Menurut Asep, kisah yang ditampilkan oleh para peserta kompetisi Vlog Smartfren tersebut harus asli sesuai tema yaitu Lebaran Smart Bersama Smartfren 4G dan tidak sengaja dibuat-buat, agar menjadi pemenang.

Muhammad Rully Qomarullah, Juara ke-3 kompetisi Vlog Smartfren, mengaku dirinya mengikuti lomba tersebut karena melihat posting-an instagram milik teman kerjanya tentang Vlog Smartfren. Dia mengatakan secara spontan membuat vlog pada saat dirinya melakukan mudik bersama keluarga dengan menggunakan kereta ekonomi untuk pertama kali.

Dia menceritakan saat melakukan mudik bersama keluarga pertama kali menggunakan kereta api ekonomi, mendapatkan kursi yang menghadap belakang sehingga tidak bisa menikmati pemandangan melalui jendela kereta api, sehingga membuat dia bersama keluarga jenuh selama perjalanan.

Namun, berkat Smartfren MiFi M2Y yang dibawa selama perjalanan mudik, perasaan jenuh menjadi hilang karena selama perjalanan Rully bersama keluarga akhirnya melakukan vlogging di dalam kereta ke arah kampung halamannya di Bandung.

Dia mengakui aktivitas vlog kini tengah menjadi tren di masyarakat karena konektivitas Internet yang semakin baik serta teknologi kamera depan ponsel yang semakin canggih. Menurutnya, ada beberapa tips dan trik yang harus diperhatikan sebelum melakukan vlog seperti menyiapkan kamera yang memiliki fitur wide angel dan selalu standby mengambil video, karena momentum terbaik akan selalu datang dadakan.

Selain itu, setelan kamera juga tidak perlu banyak diatur, tetapi hanya standby pada posisi otomatis, sehingga memudahkan pelaku vlogging untuk mengambil gambar secara mendadak.

Terakhir adalah menyediakan banyak stok video untuk disunting dan memberanikan diri berbicara sendiri di depan kamera pada saat melakukan vlog karena tidak semua orang berani berbicara sendiri pada saat melakukan vlog

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Editor : MediaDigital
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper