Rilis Bundel Paket Data Smartphone Luna, XL Incar Pelanggan High-Value

Duwi Setiya Ariyanti
Senin, 13 Agustus 2018 | 16:50 WIB
(Kiri ke kanan) Head of Consumer Marketing Google Indonesia, Fibriyani Elastria, Chief Marketing Officer XL Axiata, David Arcelus Oses, Group Head Mass Segment XL Axiata, Bernard Ho, dan General Manager LUNA Indonesia, Arda Irawan dalam acara peluncuran smartphone Xtream ULTIMA di Jakarta, Senin (13/8/2018)/XL Axiata
(Kiri ke kanan) Head of Consumer Marketing Google Indonesia, Fibriyani Elastria, Chief Marketing Officer XL Axiata, David Arcelus Oses, Group Head Mass Segment XL Axiata, Bernard Ho, dan General Manager LUNA Indonesia, Arda Irawan dalam acara peluncuran smartphone Xtream ULTIMA di Jakarta, Senin (13/8/2018)/XL Axiata
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA — PT XL Axiata Tbk. menggarap pasar kelas menengah lewat bundel paket data Rp1,59 juta—Rp3,9 juta setelah meluncurkan paket bundel yang lebih murah pada awak 2018.

Direktur Pemasaran XL Axiata David Arcelus Oses mengatakan respons pasar terhadap ponsel Xtream sebelumnya dengan paket akses tanpa batas ke Youtube dan Iflix cukup positif.

Di sisi lain, masih terdapat permintaan untuk mengeluarkan produk serupa untuk pasar lebih tinggi yang ingin meningkatkan kapasitas ponsel dari entry-level.                   

XL sebelumnya meluncurkan ponsel Xtream 1 dan Xtream 1 Plus dengan harga Rp649.000 dan Rp939.000 per unit. Kali ini, pihaknya meluncurkan Xtream Ultima X dan Xtream Ultima X Prime dengan harga Rp1,59 juta dan Rp3,9 juta. 

"Ada permintaan smartphone yang lebih canggih untuk konsumen yang ingin upgrade dari entry-level," ujarnya dalam jumpa pers di Jakarta, Senin (13/8/2018). 

Dia mengakui saat ini masih terdapat ruang untuk meningkatkan penetrasi pengguna ponsel pintar. Adapun, mengacu pada laporan keuangan XL pada semester I/2018, penetrasi ponsel pintar di jaringan XL sebesar 77% atau 40,8 juta unit.

Dari 52 juta nomor di jaringan XL, 79% di antaranya atau sebesar 41,8 juta nomor di antaranya merupakan konsumen data. 

Tambahan pengguna data dan pengguna ponsel pintar di jaringan XL bakal berdampak pada tambahan rata-rata pendapatan perpelanggan (average revenue per user/ARPU) dari besarnya konsumsi data. Pasalnya, pihaknya tak lagi melakukan monetisasi layanan telepon suara dan SMS. 

"Dengan smartphone 4G, akses ke Youtube, iFlix akan lebih mudah dan tentu saja itu akan berdampak ke peningkatan ARPU," katanya. 

Dalam kesempatan yang sama,  Suryadi Willim, Head of Marketing Communication Luna Indonesia mengatakan pasar ponsel di rentang harga Rp1,5 juta hingga Rp2 juta memiliki komposisi yang paling besar.

Di urutan kedua terbesar, ditempati ponsel pintar di rentang harga Rp3 juta hingga Rp4 juta sehingga masih terdapat peluang  untuk menawarkan ponsel bagi pasar di rentang harga ini. 

Menurutnya, kedua ponsel ini cukup mampu bersaing dengan ponsel android lain sekelasnya. Sebagai contoh, dengan harga Rp3,9 juta, Xtream Ultima X Prime menawarkan ponsel SIM ganda dengan cipset Helio P60, RAM 4 GB dan memori internal 64 GB. Selain itu, didukung tiga kamera berkekuatan 16 MP di depan dan dua kamera di belakang yakni 16 MP dan 5 MP. 

Kemudian, untuk ponsel Ultima X yang dilepas dengan Rp1,59 juta, menawarkan cipset Quadcore 1,5 GHz, RAM 2 GB dan memori internal 16 GB serta kamera depan 5 MP juga kamera belakang berkekuatan 13 MP.

Harga ini telah termasuk kuota 12 GB tiap bulan dan akses Youtube juga Iflix setahun yang berlaku di 10 negara.

Pengguna tak perlu melakukan aktivasi ulang karena ponsel berikut paket datanya akan langsung aktif saat bepergian ke wilayah Singapura, Malaysia, Hong Kong, Makau, Taiwan, Sri Lanka, Bangladesh, Nepal, dan Kamboja. 

"Pasar paling gemuk adalah di 1,5 juta sampai Rp2 juta. Pasar yang gemuk berikutnya di Rp3 juta sampai Rp4 juta. Kalau di-challenge [penjualan sampai] 1 juta unit, kami PD (percaya diri)," katanya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper