Seniman Prancis Abraham Poincheval/Istimewa
Show

Seniman Prancis Berhasil Tetaskan Telur Ayam

Dika Irawan
Jumat, 21 April 2017 - 01:00
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Seniman Prancis Abraham Poincheval yang terkenal, menghabiskan waktu seminggu di dalam sebuah batu dan dua minggu di dalam patung beruang, telah berhasil menetas telur ayam setelah menginkubasinya sekitar tiga minggu.

Poincheval memulai proyek terbarunya pada akhir bulan Maret lalu.

Dia meniru induk betina dengan mengerami 10 telur dengan panas tubuhnya sendiri di dalam wadah kaca tertutup di museum seni kontemporer Paris de Palais de Tokyo. Pada saat itu, dia memperkirakan butuh waktu 21-26 hari agar telurnya menetas.

Seorang juru bicara museum mengatakan pada hari Kamis, (20/4/2017), sembilan telah menetas dan anak-anak ayam itu dalam perjalanan ke sebuah peternakan.

Untuk usaha itu, Poincheval duduk di kursi, terbungkus selimut isolasi, di atas wadah berisi telur.

Dia hanya meninggalkan tempat duduknya tidak lebih dari 30 menit sehari untuk makan.

Seperti dilansir Reuters, Kamis (20/4/2017), awal tahun ini, sang seniman menghabiskan satu minggu di dalam blok batu, sedangkan pada tahun 2014, dua tinggal di patung beruang berlubang selama dua minggu.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dika Irawan
Editor : Nancy Junita
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro