Aneka menu ramen/Antara
Kuliner

Menu Ramen Baru Berikut Ini Patut Dicoba

Newswire
Kamis, 8 Februari 2018 - 15:57
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Restoran asal Jepang Ippudo menghadirkan pembaruan menu ramen dan beberapa ramen baru, yang akan tersedia bagi konsumen mulai 8 Februari 2018.

“Kami sangat senang dapat memperkenalkan menu ramen terbaru tahun ini, sebagai upaya kami menanggapi respons dari konsumen,” kata Amanda Sihombing, Direktur Ippudo Indonesia, di Jakarta, Kamis (8/2/2018).

Menurut Amanda, menu baru ramen yang dihadirkan memiliki topping yang lebih lengkap, potongan daging lebih banyak dengan premium new rolled belly dan pork loin, ditambah shio tamago dan nori.

“Kami mendengarkan masukan dari pelanggan dan penggemar, serta melakukan inovasi untuk memenuhi keinginan mereka,” ujar Amanda.

Dia yakin pecinta ramen di Jakarta akan merasakan sesuatu yang baru dan sensasional untuk dinikmati. Adapun beberapa pembaruan ramen tersebut yakni Chicken Miso Ramen, Hojun Shoyu Chicken Ramen dan Hojun Spicy Chicken Ramen.

Selain itu, Ippudo Indonesia juga mengumumkan akan menghadirkan 20 menu baru, di antaranya Okonomiyaki Fries, Spicy Pork Bun, Park Teppan Rice, Beef Teppan, Pork Teppan Rice, Fried Ebi, Sushi Maki dan Chicken Teppan Rice.

Kemudian, dua makanan penutup penuh cita rasa yang juga baru yakni Matcha Tiramisu dan Panna Cotta, serta tiga minuman menyegarkan untuk melengkapi ragam menu yang ada.

“Kami juga menawarkan ramen porsi kecil di Ippudo Pacific Place dan Ippudo Central Park,” tambah Amanda.

Amanda berharap, berbagai menu baru tersebut dapat meningkatkan jumlah pengunjung di Indonesia setiap harinya hingga 30 persen.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Editor : Nancy Junita
Sumber : Antara
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro