Entertainment

20 Tahun Kuch Kuch Hota Hai, Sutradara Kisahkan Proses Penggarapan

Iim Fathimah Timorria
Kamis, 18 Oktober 2018 - 12:45
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA-  Masih ingat dengan film Bollywood “Kuch Kuch Hota Hai.” yang dirilis tahun 1998.

Film yang dibintangi Shahrukh Khan dan Kajol itu ternyata telah menginjak usia 20 tahun pada 16 Oktober lalu.

Karan Johar sang sutradara membagi kenangan soal film itu. Ia mengunggah sebuah foto di akun Instagram pribadinya lengkap dengan pesan terima kasih atas dukungan yang ia terima.

“Aku tidak percaya Kuch Kuch Hota Hai telah berusia 20 tahun! Film yang memberiku cinta, penerimaan, dan karier. Aku akan terus berterima kasih pada @iamsrk @kajol #rani @beingsalmankhan karena memberi seorang bocah 25 tahun dengan bintang di hadapannya! Terima kasih untuk curahan kasih sayang yang kalian berikan... ,” tulis Karan Johar di akun @karanjohar.

Kuch Kuch Hota Hai merupakan karya debut sutradara yang akrab dipanggil KJo itu. Ia masih berusia 25 tahun saat menggarap film tersebut. Kepada Times of India, ia mengaku pembuatan Kuch Kuch Hota Hai seperti pertaruhan dengan risiko yang besar. Pengakuan Kjo, bukan tanpa alasan. Produser film itu adalah Yash Johar, ayah KJo yang sudah malang-melintang di industri perfilman.

“Pembuatan film ini adalah kombinasi antara rasa gembira dan takut. Senang karena ini adalah karya pertamaku, namun ada rasa takut dan khawatir soal prospek film ini. Ayahku telah melewati fase ketika film garapannya tidak laku di layar lebar, tapi kami malah membuat film dengan biaya yang besar, dengan nama-nama besar, untuk karya perdana pula!” kenang KJo.

Kekhawatiran KJo nyatanya tak terbukti. Kuch Kuch Hota Hai mendulang untung besar. The Original mencatat film tersebut berhasil meraup pendapatan US$15 juta dari seluruh dunia pada tahun 1998. Kuch Kuch Hota Hai bahkan didaulat sebagai film Bollywood pertama yang berhasil memperoleh US$5 juta di luar penayangan di India.

Dua dekade berlalu sejak pertama rilis namun pamor Kuch Kuch Hota Hai tak meredup. Di sela-sela acara perayaan 20 tahun film ini di Mumbai, tiga pemeran utama Shah Rukh Khan, Kajol, dan Rani Mukerji bahkan menunjukkan bahwa sihir film itu masih terasa. Ketiganya hingga kini tetap dikenal dengan kisah cinta trio Rahul, Anjali, dan Tina.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro