Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

APLN Fokus Kembangkan Cadangan Lahan

PT Agung Podomoro Land Tbk. fokus mengembangkan cadangan lahan seluas 880 hektare milik perusahaan dengan meluncurkan beberapa proyek baru pada semester kedua tahun ini.
Ilustrasi/Bisnis.com
Ilustrasi/Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA—PT Agung Podomoro Land Tbk. fokus mengembangkan cadangan lahan seluas 880 hektare milik perusahaan dengan meluncurkan beberapa proyek baru pada semester kedua tahun ini.

Wakil Presiden Direktur APLN Veri Y Setiadi menyebut proyek proyek yang akan dikembangkan perusahaan berlokasi di timur Jakarta, serta beberapa proyek pengembangan lanjutan di kota-kota besar Indonesia.

“Belum ada rencana untuk menambah cadangan lahan. Justru nantinya di lahan yang ada kami kembangkan langsung saja,” katanya, Senin (12/6/2017).

Menjelang berakhirnya paruh pertama tahun ini, PT Agung Podomoro Land Tbk. berhasil meraup Rp500 miliar dari penjualan proyek-proyek di Jawa dan luar Jawa.

Veri Y Setiadi mengatakan beberapa proyek yang mendukung realisasi penjualan itu adalah Podomoro Golf View, Podomoro Deli Medan, Borneo Bay City, dan Orchard Park.

Dia menjabarkan saat ini prapenjualan masih menjadi pendongkrak utama pendapatan yang diraih tahun ini.

Meski baru memperoleh Rp500 miliar, APLN optimistis mampu mencapai target penjualan sebesar Rp3,5 triliun hingga akhir tahun ini. Apalagi perusahaan akan meluncurkan sejumlah proyek pada paruh kedua tahun ini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Lili Sunardi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper