Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bangun Paramount Hotel, Kawasan Mandalika dapat Investasi Rp1,2 Triliun

Kawasan Ekonomi Khusus Mandalika kembali mendapatkan investasi sebesar Rp1,2 triliun. Investasi ini dilakukan oleh EBD Paragon bersama dengan PT Pembangunan Perumahan (Persero) dalam bentuk pembangunan Paramount Lombok Resort and Residence.
Menteri BUMN Rini Soemarno (kedua kiri) bersama Dirut Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) Abdulbar M Mansoer (kanan) dan perwakilan investor meninjau lokasi, seusai peletakan batu pertama pembangunan Paramount Hotel & Residences dengan investasi Rp1,2 triliun di KEK Mandalika, Desa Kuta, Kecamatan Pujut, Praya, Lombok Tengah, NTB, Rabu (18/4/2018)./ANTARA-Ahmad Subaidi
Menteri BUMN Rini Soemarno (kedua kiri) bersama Dirut Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) Abdulbar M Mansoer (kanan) dan perwakilan investor meninjau lokasi, seusai peletakan batu pertama pembangunan Paramount Hotel & Residences dengan investasi Rp1,2 triliun di KEK Mandalika, Desa Kuta, Kecamatan Pujut, Praya, Lombok Tengah, NTB, Rabu (18/4/2018)./ANTARA-Ahmad Subaidi

Bisnis.com, LOMBOK TENGAH – Kawasan Ekonomi Khusus Mandalika kembali mendapatkan investasi sebesar Rp1,2 triliun. Investasi ini dilakukan oleh EBD Paragon bersama dengan PT Pembangunan Perumahan (Persero) dalam bentuk pembangunan Paramount Lombok Resort and Residence. 

Paramount Lombok Resort and Residence dibangun di atas lahan seluas 7,65 hektare yang akan menyediakan lebih dari 500 kamar. Proyek ini ditargetkan rampung dan dapat beroperasi pada 2020. 

Abdulbar M Mansoer, Direktur Utama PT Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC), mengatakan minat investor untuk menanamkam modal di kawasan ini cukup besar.

"Ground breaking Paramount Lombok Resort and Residence ini memperlihatkan antusiasme investor asing yang masuk melalui Foreign Direct Investment," ujar Abdulbar di kawasan Mandalika, Lombok Tengah, Rabu (18/4/2018). 

Pembangunan Paramount Lombok Resort and Residence mengikuti sejumlah pembangunan hotel berbintang yang sebelumnya telah dilakukan seperti Hotel Pullman dan Hotel Royal Tulip yang masing-masing berkapasitas 270 kamar dan 198 kamar. 

Pada tahap selanjutnya, akan dilakukan pembangunan Hotel X2 dengan kapasitas 240 kamar, Club Med Hotel yang berkapasitas 350 kamar, Grand Mercure dengan 342 kamar dan Aloft by Marriot dengan 173 kamar. 

Secara keseluruhan, ITDC telah mendapatkan komitmen investasi senilai Rp13,5 triliun untuk pembangunan kawasan ini. Selain investasi hotel dan resort ITDC juga telah mendapatkan komitmen Vinci Grand Projects yang merupakan bagian dari Vinci Group untuk mengembangkan Mandalika Street Race Circuiy Cluster seluas 120 hektare. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Sutarno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper