Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

LIGA CHAMPIONS: Adriano Samai Messi, Messi Samai Ronaldo

Luiz Adriano menyamai rekor Lionel Messi mencetak 5 gol dalam satu laga di Liga Champions.
Lionel Messi (kiri) dan Cristiano Ronaldo, bersaing berebut top skor sepanjang masa Liga Champions
Lionel Messi (kiri) dan Cristiano Ronaldo, bersaing berebut top skor sepanjang masa Liga Champions

Bisnis.com, JAKARTA - Klub Ukraina Shakhtar Donetsk menang telak atas tuan rumah klub Belarusia BATE Borisov 7-0 dalam matchday ketiga Grup H Liga Champions Eropa pada Rabu dini hari WIB (22/10/2014).

Luiz Adriano de Souza da Silva, striker berdarah Brasil, mencetak 5 gol di Borisov Arena. Mantan pemain klub Brasil Internacional itu menjadi orang kedua setelah bintang FC Barcelona Lionel Messi yang mencetak 5 gol dalam satu laga di Liga Champions.

Messi mampu mengontribusi lima gol dalam satu laga di Liga Champions pada 7 Maret 2012 saat Barcelona menghancurkan klub Jerman Bayer Leverkusen 7-1 di Nou Camp di 16 besar musim 2011-2012.

Adriano bisa berbangga mampu menyamai rekor Messi dengan membuat 5 gol di satu laga Liga Champions. Tapi, Messi sendiri menyamai rekor pemain Real Madrid Cristiano Ronaldo ketika membuat satu gol untuk Barca saat klub berjuluk Blaugrana menundukkan Ajax Amsterdam 3-1 di Grup F.

Tambahan satu gol itu membuat Messi telah mencetak 69 gol di sepanjang keterlibatannya di level Eropa. Jumlah itu sama dengan yang dihasilkan oleh Ronaldo, yang dicetaknya untuk Manchester United dan Real Madrid.

Namun keduanya masih memerlukan dua gol lagi untuk menyamai jumlah gol top skor Liga Champions sepanjang masa yang tercatat atas nama Raul Gonzalez Blanco yang main untuk Real Madrid dan Schalke 04.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper