Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Cegah Karhutla, Sumsel Membuat Ratusan Sumur Bor

Pemerintah Provinsi Sumatra Selatan akan membuat 277 sumur bor di kawasan gambut hingga akhir tahun ini. 
Simulasi pemadaman kebakaran hutan dan lahan di Kabupaten Siak, Riau./Antara-Rony Muharrman
Simulasi pemadaman kebakaran hutan dan lahan di Kabupaten Siak, Riau./Antara-Rony Muharrman

Bisnis.com, PALEMBANG -- Pemerintah Provinsi Sumatra Selatan akan membuat 277 sumur bor di kawasan gambut hingga akhir tahun ini. 

Pembuatan sumut bor tersebut merupakan langkah pencegahan dan penanggulangan kebakaran hutan dan lahan atau karhutla di provinsi itu.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan Edward Chandra, mengatakan sumur bor juga dinilai sebagai langkah yang cepat, karena bisa menjadi cara paling efisien untuk mendekatkan sumber air ke lokasi rawan kebakaran.

"Pembuatan sumur bor ini bisa disemua lahan, namun khusus untuk kegiatan restorasi gambut pembasahan areal gambut di lokasi prioritas gambut yang terbakar," ujarnya, Senin (13/8/2018).

Edward mengatakan pembuatan sumur bor akan banyak dilakukan di empat lokasi rawan karhutla, yakni di Kabupaten Ogan Ilir, Ogan Komering Ilir (OKI), Musi Banyuasin, dan Banyuasin. 

Dia melanjutkan, jenis sumur bor yang akan dibuat adalah tipe sederhana dan tak memakan biaya besar. 

Selama proses pembuatan, masyarakat atau kelompok tani tak akan dibebani biaya karena menggunakan anggaran pendapatan belanja negara (APBN).

Selain membuat ratusan sumur bor, cara lain untuk melakukan pecegahan Karhutla lewat pembuatan 604 sekat kanal. 

"Untuk di Sumsel sumur bor dan sekat kanal baru dilaksanakan tahun ini melalui mekanisme tugas pembantuan, nanti hasilnya akan didata dan dipetakan," kata Edward.

Sementara itu, Sugianto, Staf Teknis Badan Restorasi Gambut (BRG) Kedeputian Kontruksi Operasi dan Pemeliharaan menambahkan, pihaknya telah melalukan sosialisasi bagaimana cara pembuatan sekat kanal maupun sumur bor ke masyarakat. 

Daya jangkau sumur bor bergantung pada kekuatan pompa yang digunakan dan pada prinsipnya sumur bor menyedot air di bawah permukaan tanah.

"Kalau pembuatan sumur bor tak begitu sulit karena proses pembuatannya sama dengan proses pembuatan sumur bor untuk konsumsi pemukiman," ujarnya.

Menurut Sugianto yang menjadi konsentrasi adalah keberadaan dan manfaat sekat kanal yang belum banyak diketahui masyarakat. 

"Sekat kanal berfungsi sangat penting terutama saat musim kemarau. Air yang telah disekat bisa tertahan sehingga air tak terbuang percuma," kata Sugianto.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Dinda Wulandari
Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper