Aetra gaet PDAM Padang garap bisnis air

Bisnis.com,01 Des 2010, 03:54 WIB
Penulis: Yanto Rachmat Iskandar

PADANG : PT Aetra Air Jakarta dan PDAM Kota Padang menyepakati twining program pengembangan lima bidang kerja sama manajemen dan teknik bagi peningkatan pengelolaan dan layanan air.

Presdir Aetra Syahril Japarin mengatakan twining program merupakan bagian dari kepedulian Aetra bagi kemajuan PDAM di berbagai daerah yang diawali jalinan kerja asam dengan PDAM Kota Padang.Aetra akan membagi pengalaman melaksanakan program re-engineering yang berhasil membawa perubahan signifikan di internal Aetra hingga mampu turn-around dan reborn, ujarnya pada acara penandatanganan naskah kerja sama (MoU) antara Aetra dan PDAM Kota Padang, hari ini.Kerja sama tersebut mencakup lima bidang yakni reorganisasi perusahaan, penyempurnaan sistem database, perbaikan sistem jaringan pipa, perbaikan manajemen aset, dan penyusunan strategic planning.Selain berbagi ilmu, Aetra juga tak jemu menimba ilmu dari berbagai PDAM seluruh Indonesia. Kata Syahril.Sejauh ini, Aetra telah melakukan berbagai studi banding ke PDAM-PDAM berbagai daerah seperti PDAM Bogor, Palembang, Surabaya, Medan, dan PDAM Batam.Dalam hubungan dengan PDAM berbagai daerah, lanjut Syahril, Aetra selalu menjalin kerja sama dalam pelaksanaan program bantuan bencana alam utamanya bantuan teknis pemulihan suplai air pascabencana.Dirut PDAM Kota Padang Latif mengakui adanya standar operasional dan prosedur yang jelas dalam pengelolaan air pipa oleh swasta. Karena itu kami sangat mengharapkan bimbingan dari Aetra untuk perbaikan manajerial dan teknik pengeloaan yang lebih baik bagi PDAM Kota Padang, ujarnya. (mrp)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Mursito
Terkini