ICW nilai korupsi hanya slogan

Bisnis.com,05 Des 2010, 08:10 WIB
Penulis: News Editor

JAKARTA: Indonesia Corruption Watch (ICW) menilai 76% pernyataan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono untuk memberantas korupsi tidak terbukti.

"Tak terbuktinya pernyataan itu menjadikan pemberantasan korupsi hanya slogan pemerintah," ujar Donal Fariz, peneliti bidang hukum ICW, hari ini.Dia mengungkapkan pemberantasan korupsi di Indonesia masih berjalan di tempat. Bahkan Indonesia masih menjadi negara terkorup se-Asia Pasifik.Donal juga melihat fenomena yang terjadi di Tanah Air adalah adanya serangan balik koruptor atau corruptor fight back."Salah satu contoh perlawanan koruptor itu dapat dilihat dari kriminalisasi dua pimpinan KPK [Bibit Samad Rianto & Chandra M. Hamzah]," katanya. (tw)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Nadya Kurnia
Terkini