SP gelar refleksi gerakan solidaritas perempuan

Bisnis.com,11 Des 2010, 05:00 WIB
Penulis: News Editor

JAKARTA: Solidaritas Perempuan (SP) menggelar aksi refleksi gerakan solidaritas perempuan sebagai bagian perayaan 20 tahun (1990-2010) organisasi ini.

"Solidaritas Perempuan ini sebagai organisasi feminis telah melakukan pembelaan terhadap berbagai situasi penindasan yang dialami perempuan," ujar Badan Eksekutif Nasional SP Risma Umar, saat ditemui di sela-sela acara 20 Tahun Jejak Langkah Gerakan SP, tadi malam.SP yang telah mencapai usia cukup matang ini, jelasnya, akan terus melakukan perlawanan terhadap penindasan dalam beraneka konteks untuk menciptakan tatanan yang dirasa adil, di mana perempuan dan laki-laki secara setara memiliki akses dan kontrol atas sumber daya politik, sosial, ekonomi, dan budaya."Anggota Solidaritas Perempuan bersama-sama merajut kekuatan perempuan untuk membangun kesadaran kritis kelompok marginal, terutama perempuan, untuk mencapai tatanan yang adil dan merata," jelasnya.Acara yang digelar meliputi bazaar kerajinan tangan dan makanan tradisional hasil karya perempuan, dilanjutkan dengan pemutaran film perempuan bertema antara tubuh, pengalaman dan media."Tujuannya merekam inisiatif perempuan dalam berbagai dimensi," ujarnya singkat.Ada pula fotonovela dengan tutur perempuan menggapai perubahan. Turut hadir dalam acara tersebut beberapa aktivis perempuan, a.l. Ati Nurbaiti Karta Hadimadja, AP Murniati, Titi Soentoro, Zohra Andi Baso, dan Suraiya Kamaruzzaman.(er)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Mursito
Terkini