Piaggio segera buat anak perusahaan di RI

Bisnis.com,16 Des 2010, 05:21 WIB
Penulis: Yanto Rachmat Iskandar

JAKARTA: Piaggio & C. Spa., produsen sepeda motor Italia, akan mendirikan anak perusahaan di Indonesia tahun depan.

Direktur Piaggio Asia Tenggara Constantino Sambuy mengatakan tingginya pertumbuhan sepeda motor di Asia menjadikan wilayah ini sebagai pasar yang menggiurkan."Meski penjualan sepeda motor Indonesia adalah yang ketiga terbesar di dunia, secara potensi dan peluang bisnis Indonesia nomor satu," ucap Sambuy di Jakarta hari ini.Piaggio mengeluarkan sekitar US$3 juta untuk mendirikan PT Piaggio Indonesia yang akan mulai beroperasi pada 1 Maret 2011. Perusahaan ini nantinya bertanggung jawab atas seluruh rantai pasokan produk Piaggio di Indonesia.Wakil Presiden Pengembangan Bisnis Piaggio di Indonesia Sergio Mosca mengatakan perusahaannya akan menawakan seluruh pelayanan dari pembiayaan hingga perawatan. "Kami tidak akan melakukan kesalahan hanya menawarkan harga murah, kami hadir untuk bertahan."Pusat produksi Piaggio untuk Asia Tenggara, termasuk untuk Indonesia, ada di Vietnam. Saat ini, pabrik tersebut memiliki kapasitas 100.000 unit per tahun yang akan ditingkatkan hingga 300.000 unit per tahun pada 2013.Tahun depan Piaggio memiliki target untuk manjalin kerja sama dengan paling tidak enam distributor regional dan 70 dealer di Indonesia.Penjualan perusahaan tersebut di Asia Pasifik pada 2009 mencapai 40.900 unit. Sampai saat ini perusahaan tersebut telah menginvestasikan $19 juta untuk pengembangan di Asia yang akan ditingkatkan hingga $40 juta pada 2013. (mrp)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Mursito
Terkini