Obligasi global Lippo Karawaci kelebihan permintaan

Bisnis.com,10 Feb 2011, 14:38 WIB
Penulis: David Eka Issetiabudi

JAKARTA: Obligasi global berdenominasi dolar AS PT Lippo Karawaci Tbk senilai US$125 juta kelebihan permintaan hingga enam kali. Obligasi itu diterbitkan dengan harga penawaran 108%. "Hasil dari penerbitan obligasi ini akan dipergunakan untuk pembiayaan kembali obligasi Lippo Karawaci yang jatuh tempo pada Maret 2011 dan juga hutang jangka pendek lainnya," ujar Dirut Lippo Karawaci Ketut Budi Wijaya, hari ini.Dia juga mengatakan penerbitan obligasi itu disesuaikan dengan tingkat bunga global yang sedang rendah.Dalam penerbitan itu, Citigroup Global Markets Singapore Pte Ltd dan Deutsche Bank AG Singapore menjadi koordinator penjualan global penerbitan efek utang itu. Citigroup, Deutsche, dan BoA Merrill Lynch juga menjadi manajer penerbitan dan bookrunner untuk penawaran obligasi yang akan jatuh tempo pada 2015 tersebut.Penerbitan itu, tuturnya, akan membuat lebih dari 99% utang emiten yang berkode saham LPKR itu akan jatuh tempo pada 2015 dan akan mendukung neraca perseroan serta memperkokoh maupun meningkatkan prospek pertumbuhan kinerjanya. Penerbitan obligasi itu juga akan memberikan penghematan biaya bunga yang cukup signifikan.Perusahaan mengantongi peringkat dari Moody's, Fitch dan Standard & Poor (S&P) masing-masing pada level B1, B+ dan B+. Perseroan tercatat memiliki utang obligasi yang akan jatuh tempo pada Maret 2011 senilai US$66,2 juta dan utang bank senilai US$49,8 juta. (yus)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Mursito
Terkini