Beasiswa untuk anak

Bisnis.com,24 Jul 2011, 16:55 WIB
Penulis: Abdalah Gifar

Bertepatan dengan Hari Anak Nasional yang jatuh pada hari ini, HSBC bekerja sama dengan Putera Sampoerna Foundation menyalurkan beasiswa kepada 200 anak prasejahtera berprestasi dari 39 Sekolah Dasar di Jakarta melalui program HSBC Big Brother Scholarship.

Berbeda dari program beasiswa pada umumnya, program HSBC Big Brother secara aktif melibatkan karyawan HSBC sebagai kakak asuh untuk memantau perkembangan prestasi akademis dan pengembangan karakter para penerima beasiswa.

Jeffrey Cheung menyatakan program HSBC Big Brother Scholarship merupakan bentuk nyata kepedulian HSBC terhadap dunia pendidikan di Indonesia.

Data Kementerian Pendidikan Nasional tahun 2009 menunjukkan bahwa jumlah total siswa putus sekolah di wilayah DKI Jakarta untuk tingkat SD berjumlah 14.341 anak. Salah satu penyebab utama mereka tidak dapat melanjutkan pendidikan adalah keterbatasan ekonomi (BPS 2009).

Fakta inilah yang menjadi latar belakang dan mendorong HSBC dan Putera Sampoerna Foundation mengambil inisiatif untuk mengembalikan anak putus sekolah ke bangku pendidikan.

Nila Tanzil, Sampoerna Foundation, Jl. Jendral Sudirman Kav. 45, Jakarta

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Mursito
Terkini