Joni Swastanto pimpin Kantor Bank Indonesia Semarang

Bisnis.com,15 Sep 2011, 11:59 WIB
Penulis: News Editor

JAKARTA: Bank Indonesia mengangkat Direktur Direktorat Perijinan dan Informasi Bank Indonesia Joni Swastanto menjadi Pemimpin Kantor Bank Indonesia Semarang.Difi A. Johansyah, Kepala Biro Humas BI, mengatakan Joni menggantikan Pemimpin Kantor Bank Indonesia (KBI) Semarang Ratna E. Amiyati yang telah memasuki masa pensiun. "Pak Joni mulai aktif menjabat sebagai Pompinan KBI Semarang sejak kemarin, 14 Agustus," ujarnya hari iniPelantikan Joni sebagai Pemimpin KBI Semarang dilakukan oleh Deputi Gubernur Bank Indonesia Halim Alamsyah. BI Semarang merupakan Kantor Koordinator BI yang biasa dikepalai oleh pejabat dengan golongan G VIII, setingkat dengan Direktur bank sentral.Sebagai pengganti Joni, tambah Difi, bank sentral mengangkat Deputi Direktur Direktorat Perijinan dan Informasi Mahmud Arsin sebagai  Direktur Direktorat Perijinan dan Informasi.Joni Swastanto menjadi pembicaraan di media massa setelah menyatakan bahwa BI melakukan moratorium terhadap izin akusisi investor asing terhadap bank lokal hingga bank sentral merampung kebijakan tentang pembatasan kepemilikan mayoritas.Hal tersebut diungkapkan Joni pada bulan lalu menanggapi tentang rencana akuisisi 50% saham PT Bank Maspion oleh investor dari China.Namun, sehari kemudian pernyataan tersebut dibantah oleh Gubernur BI Darmin Nasution. "Bahwa kita memang pernah menjelaskan sedang kaji mengenai aturan kepemilikan bank tetapi tidak menyangkut pembatasan terhadap asing," ujarnyaMenurut Darmin proses perizinan dalam akuisisi bank lokal oleh investor asing tetap terbuka dan berjalan seperti biasanya. (faa)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Dara Aziliya
Terkini