Agus Marto yakin RAPBN cuma molor dua hari

Bisnis.com,30 Sep 2011, 19:12 WIB
Penulis:

 

JAKARTA: Pemerintah menargetkan pembahasan RAPBN 2012 dengan Badan Anggaran (Banggar) DPR bisa tuntas pada 28 Oktober atau molor dua hari dari rencana semula.
 
Menkeu Agus Martowardojo mengatakan dirinya sudah bertemu dengan pimpinan Banggar tadi malam dan mencapai kesepakatan melanjutkan pembahasan anggaran.
 
"Panja sudah mulai jalan ditargetkan 28 okt selesai pembahasan APBN 2012. Kalau yang sebelumnya kan targetnya 26 Oktober. Semua sudah sepakat, setelah shalat Jumat [hari ini] selesai pembahasan panja asumsi makro," ujarnya di Istana Presiden, hari ini.
 
Dalam hal ini, tambahnya, DPR memutuskan menunda masa reses Dewan yang seharusnya mereka lakukan pada 25-26 Oktober digeser ke akhir bulan untuk menuntaskan pembahasan RAPBN.
 
Selain itu, tuturnya, pihak terkait di pemerintah terus merumuskan soal asumsi anggaran antara merevisi atau tetap mengacu pada asumsi yang sudah dibuat sebelumnya.
 
"Kami masih mempelajari kalau memang ada perubahan yang harus dilakukan," ujarnya lagi. (ln)
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Annisa Sulistyo Rini
Terkini