Bank Syariah Mandiri pacu layanan wealth management

Bisnis.com,19 Okt 2011, 19:27 WIB
Penulis: M. Munir Haikal

JAKARTA: Layanan manajemen kekayaan tidak hanya dimiliki oleh perbankan konvensional, melainkan juga bank syariah, salah satunya adalah PT Bank Syariah Mandiri.Head of Wealth Management Bank Syariah Mandiri (BSM) Husnelly mengungkapkan layanan manajemen kekayaan (wealth management) di perusahaan baru muncul sekitar 2007 dengan penambahan 1.500 nasabah baru per tahun."Saat ini kami memiliki 8.700 nasabah dengan dana kelolaan Rp7 triliun per September 2011," ujarnya, usai menjadi pembicara dalam konferensi internasional mengenai layanan manajemen kekayaan, hari ini.Nilai Rp7 triliun tersebut tumbuh sekitar 25% dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya. Sementara hingga akhir tahun dia optimistis perseroan dapat meraih dana kelolaan hingga Rp10 triliun.Dana kelolaan layanan manajemen kekayaan, lanjut Husnelly, berkontribusi hingga 30% terhadap total dana kelolaan perorangan di BSM.Dia juga mengungkapkan sejauh ini nasabah layanan manajemen kekayaan BSM lebih suka menginvestasikan dananya kepada instrumen berisiko rendah seperti deposito, emas dan sukuk."Karakter nasabah wealth manajemen syariah memang lebih suka investasi low risk. Sebab itu paling banyak mereka menyukai deposito," jelasnya.(faa)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Dara Aziliya
Terkini