Bayan Resources cetak laba signifikan

Bisnis.com,25 Nov 2011, 17:37 WIB
Penulis: Andhika Anggoro Wening

 

JAKARTA: PT Bayan Resources Tbk, emiten batu bara milik taipan Singapura bernama Low Tuck Kwong, membukukan kenaikan laba komprehensif atribusi induk hampir tiga kali lipat. 
 
Laporan keuangan emiten berkode BYAN itu yang dipublikasikan di situs Bursa Efek Indonesia hari ini menunjukkan kenaikan laba komprehensif atribusi induk itu dibukukan 188,54%.
 
Peningkatan dibukukan menjadi Rp1,43 triliun selama 9 bulan pertama tahun ini dari Rp496,98 miliar pada periode yang sama tahun lalu.
 
Peningkatan laba komprehensif atribusi induk itu jauh lebih besar dibandingkan dengan pendapatan perseroan yang hanya meningkat 51,29% menjadi Rp9,25 triliun pada akhir September dari sebelumnya Rp6,11 triliun.
 
Peningkatan laba komprehensif terutama disebabkan kenaikan biaya sehubungan pendapatan yang hanya 36,02% dan kenaikan beban penjualan yang hanya 30%.
 
Biaya sehubungan dengan pendapatan dibukukan menjadi sebesar Rp6,44 triliun dari sebelumnya Rp4,73 triliun, sedangkan beban penjualan meningkat menjadi Rp487,96 miliar dari sebelumnya Rp375,34 miliar.
 
Salah satu faktor pendukung peningkatan laba perusahaan lain yang mencolok adalah beban keuangan perusahaan yang justru turun 49,23% menjadi hanya Rp79,28 miliar dari sebelumnya Rp156,18 miliar.
 
Peningkatan laba komprehensif atribusi induk dan peningkatan pendapatan membentuk persentase laba komprehensif atribusi induk terhadap pendapatannya menjadi 15,49% dari sebelumnya 22,53%.
 
Dari sisi aset, perusahaan membukukan kenaikan menjadi sebesar Rp11,07 triliun pada akhir September dari sebelumnya Rp8,37 triliun pada akhir 2010. (arh)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Annisa Lestari Ciptaningtyas
Terkini