Banjir ancam empat wilayah DKI

Bisnis.com,28 Nov 2011, 18:45 WIB
Penulis: Sekretariat Redaksi

JAKARTA: Hujan lebat berpotensi banjir diperkirakan melanda empat wilayah di Jakarta yaitu Kalideres, Cengkareng, Kembangan dan Penjaringan besok.Kepala Bidang Informasi BMKG Hari Tirto mengatakan curah hujan mulai terjadi setiap hari di Ibu Kota sehinga di empat wilayah tersebut rawan terjadi banjir sedang dan rendah."Tetapi, Jakarta secara umum masih tetap aman dari banjir besar, karena curah hujan tidak terlalu tinggi," katanya hari ini.Menurutnya, prospek cuaca dalam sepekan mendatang pada di Jakarta pada 28-30 November berpotensi hujan ringan hingga sedang pada sore hingga malam hari. Demikian juga di Bogor, Tangerang, Bekasi dan Depok.Secara nasional, lanjutanya, prospek cuaca dalam sepekan mendatang pada 28 November-4 Desember, potensi dengan suhu permukaan laut panas diperkirakan terjadi di Samudera Hindia sebelah barat Sumatera Barat.Pola tekanan rendah diperkirakan terjadi di Samudera Indonesia sebelah barat Lampung, awan konvektif masih berpeluang terjadi di wilayah Indonesia sehingga potensi hujan lebat disertai kilat-petir dan angin kencang berdurasi sangat singkat masih akan terjadi."Angin di atas wilayah Indonesia umumnya dari arah Timur Laut-Tenggara, dengan kecepatan berkisar antara 05-45 km per jam," ujarnya.Hari mengatakan hujan dengan intensitas lebat berpotensi terjadi di Aceh, Sumatera Utara, Riau, Riau Kepulauan, Bengkulu, Lampung, Bangka Belitung, Kalimantan Barat bagian utara dan timur, serta Kalteng. (tw) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Nadya Kurnia
Terkini