SETGAB PECAH: SBY belum sebut reshuffle

Bisnis.com,05 Apr 2012, 16:26 WIB
Penulis: Martin-nonaktif

JAKARTA: Staf Khusus Presiden bidang Komunikasi Politik Daniel Sparingga mengatakan sampai saat ini Presiden Susilo Bambang Yudhoyono belum mengutarakan adanya rencana untuk kembali melakukan perombakan kabinet.Daniel mengatakan  partai yang berkoalisi dan pemerintah menginginkan agar kebersamaan koalisi menjadi lebih efektif.“Tidak ada kata itu [Presiden Susilo Bambang Yudhoyono berencana kembali melakukan reshuffle] sampai hari ini, selain Selasa malam [pertemuan pimpinan partai berkoalisi di Cikeas], semua orang ingin agar koalisi lebih efektif,” kata Daniel menjawab pertanyaan wartawan di Istana hari ini.Daniel mengatakan pertemuan pimpinan partai berkoalisi pada Selasa Malam tersebut juga mengahasilkan  kesepahaman bahwa  koalisi harus dapat diandalkan untuk  mendorong  agar kinerja pemerintahan bisa berjalan lebih baik dalam  2,5 tahun yang tersisaSeperti diketahui rapat paripurna DPR  memutuskan memilih  Opsi II yang menyebutkan bahwa tidak ada kenaikan harga BBM, namun  memberikan ruang bagi pemerintah menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM) jika deviasi ICP mencapai 15% dalam waktu 6 bulan. Opsi I adalah  tidak menaikkan harga BBM sama sekali.Fraksi Partai Demokrat, Partai Amanat Nasional, Partai Persatuan Pembangunan, dan Partai Kebangkitan Bangsa, dan Partai Golkar memilih Opsi IIPartai Keadilan Sejahtera dan Partai Gerindra tetap memilih Opsi I yang menolak kenaikan harga BBM. Dua politisi PKB yaitu Effendi Choirie dan Lily Wahid juga memilih opsi ini.(api) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Lingga Sukatma Wiangga
Terkini