PEMILUKADA ACEH: Pejabat pusat pantau langsung

Bisnis.com,09 Apr 2012, 14:07 WIB
Penulis: News Editor

BANDA ACEH : Direktur Jenderal Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri Djohermansyah Djohan beserta unsur pimpinan daerah Aceh mengunjungi sejumlah tempat pemungutan suara pada hari pencoblosan pilkada, Senin 9 April 2012.Djohermansyah Djohan mengunjungi TPS 03 Gampong Baro, Kecamatan Baiturrahman, Banda Aceh. Ia memantau proses pemilihan di TPS yang terletak di samping kiri Masjid Raya Baiturrahman.Ikut pula Penjabat Gubernur Aceh Tarmizi A. Karim, Kapolda Irjen Iskandar Hasan, Panglima Kodam Iskandar Muda Mayjen Adi Mulyono, Ketua DPRA Hasbi Abdullah, Kepala Kejati Muhammad Yasin, dan Pj Walikota Banda Aceh Teuku Saifuddin.Di TPS 03 Gampong Baro, 479 warga Banda Aceh menggunakan hak pilihnya. Ketua DPRA Hasbi Abdullah, calon gubernur Muhammad Nazar, calon walikota Banda Aceh Mawardy Nurdin dan Teuku Irwan Djohan ikut memilih di sini.Dirjen Otda Djohermansyah Djohan, mengatakan, sejauh pantauannya, pelaksanaan pilkada berjalan lancar.Selain memantau TPS 03 Gampong Baro, Djohermansyah juga berkunjung ke sejumlah TPS yang ada di Kecamatan Meuraxa. “Saya juga akan memantau pelaksanaan pilkada di Sabang,” kata Djohermansyah. (ra)

 

BACA JUGA

Sponsor cek pelawat masih gelap

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Basilius Triharyanto
Terkini