PEMBANGUNAN MILENIUM: Peran perempuan makin penting

Bisnis.com,24 Apr 2012, 13:08 WIB
Penulis: Adhitya Noviardi

JAKARTA: Peran perempuan masa kini sangat penting, terutama dalam membantu pemerintah melakukan percepatan pencapaian sasaran tujuan pembangunan milenium (Millennium Development Goals/MDGs) 2015.Soalnya, beberapa MDGs berkaitan erat dengan perempuan, yaitu mewujudkan pendidikan dasar untuk semua (MDG ke-2), mendorong kesetaraan gender dan pemberdayaan perempuan (MDG ke-3), menurunkan angka kematian anak (MDG ke-4), dan meningkatkan kesehatan ibu (MDG ke-5).Perempuan harus mengembangkan keahlian mereka masing-masing, sehingga dapat menjadi agen pembaharu dan pembangunan yang tak pernah putus asa."Sebab ibu adalah sosok teladan dan tiang kehidupan keluarga, sekaligus sosok pertama dan utama pembangunan bangsa," kata Sugiri Syarief, Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) hari ini, Selasa 24 April 2012.

 

Dia berbicara dalam Seminar teleconference Koalisi Kependudukan Perempuan dan Keluarga Indonesia diantara 7 miliar penduduk dunia, di Jakarta.Menurut dia, perempuan memiliki peranan penting dalam pengendalian kuantitas penduduk, dan peningkatan kualitas penduduk. Hal ini sekaitan dengan fakta perkembangan penduduk Indonesia dan dunia.Seminar yang diadakan dalam rangkaian memperingati Hari Kartini 2012 itu, diikuti oleh berbagai organisasi perempuan, dan perwakilan BKKBN di seluruh Indonesia. (ra)

 

>BACA JUGA

-Pembukaan rute baru Sriwijaya Air belum siap

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Basilius Triharyanto
Terkini