EKSPANSI BANK: CIMB Niaga genjot bisnis jasa wali amanat

Bisnis.com,05 Mei 2012, 13:12 WIB
Penulis: Dara Aziliya

JAKARTA: PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) memaksimalkan bisnis jasa perwaliamanatan di pasar modal yang kini pangsa pasar sekitar 18% dari total obligasi yang tercatat di Bursa Efek Indonesia.Agus Susanto, Head of Securities Services CIMB Niaga mengatakan hingga akhir Maret 2012, pihaknya telah dipercaya menjadi wali amanat bagi 126 penerbitan obligasi di Indonesia, dengan total nilai penerbitan obligasi sekitar Rp49 triliun.Dia menuturkan kepercayaan tersebut tak lepas dari komitmen CIMB Niaga untuk selalu berupaya memenuhi kebutuhan pemegang obligasi. "Ini sekaligus bentuk dukungan kami terhadap perkembangan pasar modal di Tanah Air serta berperan aktif dengan menghadirkan layanan pasar modal yang komprehensif," ungkapnya dalam rilis hari ini.Menurut Agus, salah satu upaya yang dilakukan adalah penggunaan otomasi sistem kerja untuk jasa Wali Amanat melalui sistem 'C-TAS (CIMB Niaga Trustee and Agency System)'. Dengan C-TAS, risiko operasional dapat diminimalisir dengan adanya early warning system dan pengawasan yang dilakukan secara berjenjang. Selain itu, sistem ini juga berfungsi sebagai alat pendaftaran data dokumen."Hal ini merupakan inisiatif kami untuk terus meningkatkan sistem kerja dan data guna memenuhi kebutuhan pemegang obligasi dan emiten atas kecepatan pemberian informasi. C-TAS dapat memberikan informasi dan pelaporan menjadi lebih sempurna dan tepat waktu", kata Agus.   Selain itu, jasa Wali Amanat CIMB Niaga juga telah memperoleh Sertifikat Kesesuaian Syariah yang diberikan oleh Dewan Syariah Nasional - Majelis Ulama Indonesia (MUI)."Ini semakin menambah keyakinan masyarakat untuk menggunakan jasa Wali Amanat CIMB Niaga karena instrumen investasi syariah yang kami tangani sudah diproses sesuai prinsip syar'ah dan fatwa Dewan Syariah Nasional MUI," ungkap Agus. (faa)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Dara Aziliya
Terkini