INTEL SOLUTION SUMMIT digelar di Bali

Bisnis.com,09 Mei 2012, 13:40 WIB
Penulis: Bambang Priyo Jatmiko

JAKARTA: Pekan ini, Intel menjadi tuan rumah bagi ratusan mitra dari Asia Pasifik dalam ajang tahunan Intel Solution Summit yang diadakan di Bali, Indonesia.Pertemuan yang diadakan selama tiga hari ini akan memfasilitasi mitra Intel dengan berbagai dukungan untuk dapat memberikan solusi kepada para pelaku bisnis dan konsumen yang tersebar lintas wilayah ini.

 

Program Intel Technology Partner mengalami pertumbuhan yang besar di seluruh Asia Pasifik tahun lalu dengan penambahan organisasi baru mencapai 7.000 anggota.Kamil Hasan, Director of Intel’s Reseller Channel Organization Asia Pacific, mengatakan Intel akan memaparkan area fokusnya untuk 2012 dan di tahun-tahun selanjutnya.

 

Khusus tahun lalu, paparnya, tidak kurang dari 7.000 mitra telah bergabung dengan program Intel Technology Provider untuk dapat belajar cara mengembangkan bisnis mereka dalam kaitannya dengan dunia teknologi.Adapun Program Intel Technology Partner memang didesain untuk membantu melatih, mendukung, dan memposisikan para mitra Intel untuk pertumbuhan yang berkelanjutan, dengan mendukung model bisnis mereka saat ini dan membantu mereka mengidentifikasi serta mendapatkan kesempatan baru di pasar.Dalam kegiatannya kali ini, Intel akan menciptakan nilai di antara ekosistemnya dengan memfasilitasi kerjasama baru dan membantu akses lintas organisasi yang akan saling menguntungkan.Inovasi merupakan pembahasan kunci dari diskusi pada pertemuan tahun ini. Pembahasan tersebut sejalan dengan banyaknya mitra yang berencana untuk memperluas bisnis mereka ke segmen pasar yang baru.Intel siap menyediakan komposisi pendukung bagi perakitan desktop, perangkat mobile, dan server CPU, motherboards dan sistem sehingga para mitra penyalur mampu menghadirkan produk dan solusi baru ke pasar. Para mitra yang mengikuti program ini adalah mereka yang telah merasakan kesuksesan melalui perangkat ultrabook, all-in-one dan penyaluran software. (arh) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Annisa Lestari Ciptaningtyas
Terkini