OBLIGASI TIFA: MTN seri B Rp50 miliar terbit

Bisnis.com,15 Mei 2012, 11:33 WIB
Penulis: Edwina

JAKARTA: Perusahaan pembiayaan alat berat PT Tifa Finance Tbk menerbitkan surat utang jangka menengah (medium term notes/MTN) seri B senilai Rp50 miliar.

 

Berdasarkan pengumuman di situs PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) hari ini Selasa 15 Mei 2012,  penerbitan itu merupakan bagian dari program penerbitan MTN II senilai Rp100 miliar. Awal bulan ini, MTN II/2012 seri A senilai Rp50 miliar telah terbit.

 

Perusahaan yang dipimpin oleh Suwinto Johan itu memberikan bunga sebesar 10,5% per tahun kepada investornya hingga jatuh tempo selama 370 hari ke depan.

 

Perusahaan juga telah menunjuk PT Andalan Artha Advisindo Sekuritas (AAA Securities) sebagai pengatur (arranger) penerbitan efek utang. (Bsi)

 

JANGAN LEWATKAN:

>>> 10 ARTIKEL PILIHAN REDAKSI HARI INI

>>> 5 KANAL TERPOPULER BISNIS.COM

>>> 10 ARTIKEL MOST VIEWED BISNIS.COM

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Puput Jumantirawan
Terkini