HEMAT BBM: Mulai Besok, PNS Dilarang Beli Premium

Bisnis.com,31 Mei 2012, 16:06 WIB
Penulis: News Editor

JAKARTA: Pemerintah tegaskan mulai besok pegawai negeri sipil (PNS) dilarang membeli BBM bersubsidi.

 

Langkah ini seiring dengan kebijakan pemerintah untuk terus menyerukan soal penghematan energi demi penyehatan APBN 2012 .

 

Evita Herawati Legowo, Dirjen Minyak dan Gas Bumi Kementerian ESDM mengatakan bahwa mulai besok mobil dinas pemerintah, BUMN, dan BUMD serta mobil milik PNS diwajibkan mengonsumsi pertamax. Dia berharap aturan ini bisa dimengerti oleh masyarakat untuk mengikutinya.

"Semua tahu bahwa gaji PNS kecil dan tentunya itu tidak akan membebani kantong negara," kata Evita dalam acara pembukaan Rakernas Asosiasi Perusahaan CNG Indonesia, Kamis 31 Mei 2012.

 

Dia menjelaskan tidak membebani kantong negara artinya tetap mendapat jatah bensin yang sama, tidak akan ditambah, namun diwajibkan menggunakan pertamax.

Evita mencontohkan bahwa hal tersebut akan menjadi budaya baru bagi para PNS. "Contohnya di tempat saya, sekarang banyak yang mulai ganti-gantian bawa mobilnya, jadi berangkat dan pulang bareng-bareng," tuturnya.(mmh)

BERITA LAINNYA:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Intan Permatasari
Terkini