MOTOGP: Latihan 1 Laguna SecaPedrosa Tercepat, Rossi di posisi ke-7

Bisnis.com,28 Jul 2012, 02:10 WIB
Penulis: Sutarno

Agenda Moto GP 2012 Seri ke-10

di Sirkuit Laguna Seca, AS

Hari/Tangal

WIB

Sesi

Sabtu,28 Juli

00:10—00:55

Latihan 1

Sabtu, 28 juli

04:10—04:55

Latuhan 2

Minggu, 29 Juli

00:10—00:55

Latihan 3

Minggu, 29 Juli

03:55—04:55

Kualifikasi

Minggu, 29 Juli

23:40—00:00

Pemanasan

Senin, 30 Juli

04:00-selesai

Balapan

 

 

JAKARTA: Dini hari ini, Sabtu (28/7/2012) waktu Jakarta, deru motor 1.000 Moto GP kembali menderu untuk menjalani seri ke-10 di Sirkuit Laguna Seca, California, Amerika Serikat.

 

Sesi balapan diawali dengan Free Practice 1 (Latihan 1) yang digelar Jumat (27/7/2012) pukul 10:10—10:45 waktu setempat atau Sabtu (28/7/2012) pukul  00:10—00:45 WIB.

 

Danie Pedrosa (Repsol Honda) tampil sebagai pebalap tercepat. Catatan waktu yang ditorehkan pebalap asal Spanyol itu adalah 1:21,424 (satu menit 21,424 detik) dalam satu putaran/lap.

 

Sang pemuncak klasemen, Jorge Lorenzo (Yamaha Factory Racing) berada di posisi kedua dengan catatan waktu 0,74 detik lebih lambat.

 

Sementara itu, Ducati tetap menampilkan 3 pebalap (dari dua tim berbeda) ketika Hector Barbera (Pramac Racing Team ) belum sembuh dari patah kaki.  Posisinya untuk sementara digantikan  Toni Elias.

 

Dengan demikian pabrikan motor Ducati tetap turun dengan 3 pebalap, yaitu Valentino Rossi dan Nicky Hayden (Ducati) dan Toni Elias.

 

Sayangnya, debut Elias tersebut kurang cemerlang karena hanya menempati  urutan ke-15 dalam sesi Latihan 1 tersebut. Semantara itu Rossi berada di urutan ke-7 dan Hayden di urutan ke-9.

 

Para pebalap Moto GP masih harus menjalani 2 sesi latihan lagi sebelum menjalani sesi kualifikasi  Minggu (29/7/2012) pukul 03:55—04:55 WIB. (sut)

 

 

Hasil Latihan 1 Moto GP 2012 seri ke-10 di Sirkuit Laguna Seca, AS Sabtu 28 Juli 2012

No

Pebalap

Tim

Motor

Km/jam

Waktu

1

Dani PEDROSA

Repsol Honda Team

Honda

263,8

1:21,424

2

Jorge LORENZO

Yamaha Factory Racing

Yamaha

262,6

1:21,498

3

Casey STONER

Repsol Honda Team

Honda

263,3

1:21,829

4

Ben SPIES

Yamaha Factory Racing

Yamaha

263,0

1:21,939

5

Andrea DOVIZIOSO

Monster Yamaha Tech 3

Yamaha

262,8

1:22,609

6

Cal CRUTCHLOW

Monster Yamaha Tech 3

Yamaha

264,8

1:22,672

7

Valentino ROSSI

Ducati Team

Ducati

266,9

1:23,216

8

Stefan BRADL

LCR Honda MotoGP

Honda

251,6

1:23,249

9

Nicky HAYDEN

Ducati Team

Ducati

260,0

1:23,310

10

Alvaro BAUTISTA

San Carlo Honda Gresini

Honda

258,9

1:23,537

11

Colin EDWARDS

NGM Mobile Forward Racing

Suter

253,9

1:24,905

12

Aleix ESPARGARO

Power Electronics Aspar

ART

242,5

1:25,169

13

Karel ABRAHAM

Cardion AB Motoracing

Ducati

255,8

1:25,215

14

Mattia PASINI

Speed Master

ART

240,6

1:25,488

15

Toni ELIAS

Pramac Racing Team

Ducati

255,5

1:25,816

16

Yonny HERNANDEZ

Avintia Blusens

BQR

236,8

1:25,904

17

James ELLISON

Paul Bird Motorsport

ART

234,4

1:25,931

18

Danilo PETRUCCI

Came IodaRacing Project

Ioda

237,1

1:26,125

19

Michele PIRRO

San Carlo Honda Gresini

FTR

243,2

1:26,421

20

Randy DE PUNIET

Power Electronics Aspar

ART

233,0

1:26,703

21

Ivan SILVA

Avintia Blusens

BQR

236,8

1:27,102

Sumber: motogp.com

 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Sutarno
Terkini