ARUS MUDIK: Penumpang Bus Samarinda-Balikpapan Turun 30%

Bisnis.com,18 Agt 2012, 17:39 WIB
Penulis: manda

SAMARINDA: Pemudik yang menggunakan bus jurusan Samarinda-Balikpapan di Terminal Sungai Kunjang, Samarinda, Kalimantan Timur, kini semakin berkurang. Penurunan jumlah penumpang itu hingga mencapai 30% dari tahun sebelumnya.Mulai H-7 hingga H-2 Lebaran, jumlah penumpang bus pada 2011 mencapai 6.942 orang, kini hanya berkisar 4.404 orang.Pelaksana Kantor Terminal Sungai Kunjang, Mintojo, menjelaskan penurunan jumlah penumpang karena semakin banyak masyarakat menggunakan kendaraan pribadi motor dan mobil untuk mudik. Selain itu, maraknya agen travel dan taksi gelap melayani rute penumpang jurusan Samarinda-Balikpapan yang sama sehingga mengurangi penumpang bus.“Puncak arus mudik jurusan Samarinda-Balikpapan terjadi H-2 pada hari Jumat kemarin yang mencapai 1.267 orang. Jumlah penumpang ini dilayani 80 bus. Jumlah penumpang ini menurun drastis sekitar 500 orang dari tahun sebelumnya. Penurunan penumpang bus ini kemungkinan besar karena banyak masyarakat memakai kendaraan pribadi, travel dan taksi gelap,” jelas Mintojo, Sabtu (18/8).Menurut dia, total jumlah penumpang bus angkutan Lebaran mulai H-7 hingga H+7 pada 2011 mencapai 22.032 orang. Pada 2012 ini, diperkirakan jumlah penumpang itu turun drastis bisa mencapai 50% karena mulai sepi pemudik menggunakan bus untuk berpergian.Untuk memperlancar layanan pemudik, telah disiagakan posko Lebaran yang dijaga oleh pihak kepolisian dan dibantu oleh tenaga kesehatan dari instansi pemerintahan. Tiket bus Samarinda-Balikpapan dijual Rp21.000 non AC dan Rp 27.00 untuk AC.Zainuddin, petugas penjual tiket bus Pulau Indah, menjelaskan bus yang melayani jurusan Samarinda-Balikpapan itu tidak pernah penuh terisi penumpang ketika menunggu di terminal. Agar tak rugi, bus kembali mencari penumpang di luar terminal dengan menunggu di pinggir jalan.(ts)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Feri Kristianto
Terkini