BLUE BIRD Tunda Operasi di Batam Demi Keselamatan Supir

Bisnis.com,03 Des 2012, 20:54 WIB
Penulis: News Editor

BATAM—Bluebird Group memutuskan untuk menunda beroperasi di Batam guna melindungi keselamatan supir menyusul kasus penganiayaan salah satu supirnya pada pekan lalu.

Vice President Business Development Bluebird Group Noni Purnomo mengatakan pengoperasian sementara ditunda setelah salah seorang supirnya dipukuli supir taksi Batam. Namun belum dapat dipastikan sampai kapan penundaan ini.

"Pengoperasian untuk sementara kami tunda dulu. Ini demi keamanan sopir kami," katanya di Batam, Senin (3/12/2012).

Dia mengatakan walau supir Bluebird mengalami luka pemukulan sebenarnya semangat para supir untuk bekerja tetap ada hanya demi keselamatan mereka mengambil sikap untuk menunda sementara.

Dalam kesempatan itu, Bluebird juga menyerahkan Penghargaan Satria Biru untuk pengemudi Bluebird Group.

Selain penghargaan, manajemen Bluebird juga menyerahkan dana bantuan untuk supir bernama Ayong yang mengalami luka akibat dipukul supir taksi di Jodoh.

"Kita membangun transportasi untuk membangun citra Batam. Kejadian itu kami minta diproses sampai tuntas. Kami dan supir kami sudah merasakan ketidakadilan dari kepolisian," cetusnya.

Sementara Head Public Relation PT Bluebird Teguh mengatakan untuk biaya pengobatan Ayong sepenuhnya ditanggung perusahaan. (k17/k59)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Wahyu Kurniawan
Terkini