ANUGERAH KPI 2012: 24 Program acara TV jadi nominee

Bisnis.com,10 Des 2012, 12:24 WIB
Penulis: Jessica Nova
JAKARTA--Sebanyak 24 program acara televisi kategori program menjadi nominee dalam Anugerah Komisi Penyiaran Indonesia 2012 yang akan diberikan pada Selasa (11/12).
 
Kedua puluh empat program itu merupakan bagian dari 197 program acara di 11 stasiun televisi berjaringan dan lembaga penyiaran (TV dan radio) lokal. 
 
Menurut Komisioner KPI Pusat yang juga Ketua Panitia Anugerah KPI 2012, Nina Mutmainnah Armando, penghargaan yang akan diberikan ini terbagi dalam 8 kategori program dan 3 kategori Khusus. 
 
Untuk kategori program, 8 kategori yang dkompetisikan di antarnya kategori program anak TV, program sinetron lepas/FTV, dan program musik TV.
 
Selain itu, ada kategori program buletin berita TV, program dokumenter TV, program feature TV, program investigasi TV, dan program talkshow TV. 
 
"Untuk kategori khusus, anugerah akan diberikan bagi radio dan televisi peduli perbatasan, program Ramadhan TV terbaik, dan Lifetime Achievement," ujarnya, Senin (10/12).
 
Nina menjelaskan penghargaan bagi radio dan televisi peduli perbatasan diberikan bagi lembaga penyiaran TV dan radio yang menyiarkan materi yang membawa nilai informatif dan edukatif bagi khalayak wilayah perbatasan.
 
Untuk penghargaan ini, lanjutnya, akan diberikan bagi stasiun televisi dan radio yang menampilkan materi siaran dengan mwmbawa nilai budaya Indonesia, dan secara umum berisi materi yang memperkuat nasionalisme. (faa)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Dara Aziliya
Terkini