NILAI TUKAR: Rupiah Menguat 0,13% Jadi Rp9.695/US$

Bisnis.com,10 Des 2012, 08:46 WIB
Penulis: Budi Prakarsa

Nilai tukar dolar AS terhadap mata uang Asia

Senin 10 Desember 2012

Kurs

Nilai

Perubahan

WIB

$ Australia

1,0484

-0,04%

08:17:08

$ Selandia Baru

0,8336

+0,14%

08:17:59

Yen

82,4600

-0,04%

08:17:04

$Hong Kong

7,7500

-0,00%

08:17:04

$Singapura

1,2215

+0,05%

08:17:43

$Taiwan

29,0490

-0,05%

08:17:54

Won

1.079,0000

-0,24%

08:17:06

Peso

40,9300

-0,04%

08:16:08

Rupiah

9.695,0000

-0,13%

08:17:59

Rupee

54,4750

+0,62%

12/07/2012

Yuan

6,2243

-0,06%

12/07/2012

Ringgit

3,0553

-0,01%

08:17:51

Bath

30,6600

-0,03%

08:17:56

Sumber: Bloomberg

JAKARTA-Nilai tukar rupiah pagi ini (10/12) menguat Rp13 setara dengan 0,13% ke level Rp9.695 per dolar AS.

Dari indeks nilai tukar Bloomberg pukul 08:17 WIB diketahui mayoritas mata uang Asia Pasifik menguat terhadap dolar AS.

Tidak hanya mata uang Tanah Air yang menguat, mata uang Jepang, yen pagi ini juga naik 0,04% ke 82,46 per dolar AS.

China, yang sedang mengalami perbaikan ekonomi melalui positifnya data output pabrikan dan penjulan ritel juga tercermin dari nilai tukar mata uangnya pagi ini. Yuan terapresiasi 0,06% ke 6,22 per dolar AS.

Sementara itu euro diperdagangkan 0,3% lebih rendah dari level terendahnya selama 2 pekan setelah Perdana Menteri Italia mengundurkan diri, menambah kekhawatiran krisis Eropa.

Euro turun 0,2% ke US$1,2907 pada pukul 9:36 a.m. di Tokyo, setelah sebelumnya menyentuh US$1,2877 pada 7 Desember, terlemah sejak 23 November. Eur0 juga tergelincir 0,1% terhadap yen menjadi 106,56. (15/yus)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: David Eka Issetiabudi
Terkini