PERAYAAN NATAL: Kebakaran warna Natal di Samarinda, 15 bangunan hangus

Bisnis.com,25 Des 2012, 16:42 WIB
Penulis: News Editor

SAMARINDA: Perayaan Natal di kota Samarinda diwarnai peristiwa kebakaran, Selasa (25/12) pagi. Api menghanguskan sekitar 15 rumah, toko jual sepeda motor bekas dan warung makanan di Jl KH Wahid Hasyim RT 54 Sempaja Samarinda Utara. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, tetapi membuat 16 kepala keluarga atau 42 jiwa harus mengungsi.Salah satu korban kebakaran, Yuni tak bisa menyelamatkan barang berharga berada dalam rumahnya. Ia bergegas lari menyelamatkan diri ketika api menghanguskan tempat tinggalnya. Barang dagangan miliknya senilai Rp 15 juta ikut terbakar.“Saya hanya membawa diri dengan pakaian di badan. Hanya, HP (handphone) yang saya bawa,” katanya, hari ini.Yuni menduga asal api kebakaran berasal dari tetangganya yang tinggal di bangsalan. Ia melihat asap mengepul ke langit atas.“Saya sempat berteriak ada asap mengepul dari dapur. Kompor saya sendiri bawa keluar. Tapi, tiba-tiba api membesar dan saya langsung keluar dan tak bisa selamatkan barang,” ujarnnya.Sekitar 15 armada pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api. Petugas pemadam sempat kewalahan memadamkan api karena tiupan angin yang kencang dan cuaca terik matahari. Api semakin besar menghanguskan sekitar 5 unit kendaraan bermotor dan rumah yang terbuat dari kayu. (k26/arh)

 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Annisa Lestari Ciptaningtyas
Terkini