BAPEPAM-LK: 7 Izin usaha baru milik 7 perusahaan pembiayaan

Bisnis.com,29 Des 2012, 05:06 WIB
Penulis: News Editor

JAKARTA-- Biro Pembiayaan dan Penjaminan Badan Pengawas Pasar Modal dan Lembaga Keuangan telah menerbitkan izin usaha baru kepada tujuh perusahaan pembiayaan selama 2012.Berdasarkan siaran pers akhir tahun Bapepam-LK, ketujuh perusahaan pembiayaan yang mengantongi izin usaha pembiayaan per November 2012 a.l. PT Tristar Finance, PT Top Finance, PT Swadaya Indo Pacific Finance, PT Buana Sejahtera Multidana, PT Pacific Multi Finance, PT Lotte Capital Indonesia, dan PT Home Credit Indonesia.Adapun, regulator mencabut izin usaha pembiayaan kepada empat perusahaan, yakni PT Metro Finance, PT Citigroup Finance Indonesia, PT Agro Finance Indonesia, dan PT Semesta Citra Dana.Per November 2012, Bapepam-LK yang bertransformasi menjadi Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada 1 Januari 2013 nanti membina dan mengawasi 198 perusahaan multifinance yang membawahi 3.092 kantor cabang se-Indonesia.Hingga Oktober 2012, total aset industri pembiayaan nasional mencapai Rp335,5 triliun atau naik 15,13% dari Rp291,4 triliun pada 2011. Aset industri pembiayaan berbasis syariah sebesar Rp19 triliun atau melonjak tiga kali lipat dibandingkan dengan akhir tahun lalu sebesar Rp4,29 triliun. (msb)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Novita Sari Simamora
Terkini