BURSA ASIA: Negosisasi anggaran kian melempem, tekan MSCI

Bisnis.com,31 Des 2012, 08:19 WIB
Penulis: News Editor
SYDNEY: Saham Asia, Senin (31/12) pagi merosot, menghapus kenaikan tahun ini di tengah deadline negosiasi anggaran AS yang segera tiba.
 
Saham BHP Billiton Ltd, produsen minyak terbesar Australia, turun 0,5% sejalan dengan tergelincirnya harga minyak mentah.
 
Sementara itu, saham Fairfax Media Ltd melonjak 4,7%.
 
Indeks MSCI Asia Pasifik kecuali indeks Jepang tergelincir 0,09 poin, atau kurang dari 0,1% menjadi 466,22 pada pukul 08:27 di Hong Kong, sebelum pasar China dan Hong Kong dibuka. Sekitar 3 saham turun untuk setiap sahamyang naik. 
 
"Beberapa investor berharap para politisi dapat menemukan jalan tengah yang akan memungkinkan momentum peningkatan perekonomian tidak akan terhambat," kata Tim Schroeders dari Pengana Capital Ltd di Melbourne.
 
Menurutnya, saat ini sedang terjadi masa negosiasi yang tidak kunjung pasti. Kondisi tersebut sangat mengecewakan sehingga meningkatkan kekhwatiran bagi investor dalam memasuki tahun baru. (Bloomberg/ra)
 
Bursa Asia:
* ASX 200 Australia -0,36% ke 4.654,40
* NZX 50 Selandia Baru -0,35% ke 4.066,51

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Basilius Triharyanto
Terkini