FITCH RATINGS: Peringkat utang AS, Prancis, & Inggris dalam tekanan

Bisnis.com,16 Jan 2013, 14:45 WIB
Penulis: News Editor

LONDON: Fitch Ratings mengatakan peringkat utang Amerika Serikat (AS), Prancis, dan Inggris yang berada pada level 'AAA' akan berada di bawah tekanan untuk tahun ini karena pertumbuhan ekonomi yang rendah dan level utang yang tinggi.

Ketiga negara, yang profil utangnya disematkan prospek negatif oleh Fitch, tengah kesulitan memulihkan pertumbuhan ekonomi dari krisis keuangan global. Adapun level utang mereka telah dinaikkan guna menggenjot pertumbuhan.

Meskipun level utang AS sudah mencapai 100% terhadap produk domestik bruto (PDB), dalam keterangan persnya pada Selasa (15/1/2013), lembaga pemeringkat utang itu menyatakan akan mengkaji profil utang AS jika parlemen negara itu tidak menaikkan pagu utangnya.

"Utang negara berperingkat triple A terancam. Rasio utang terhadap PDB sangat tinggi. AS, Prancis, dan Inggris yang punya prospek negatif, mencerminkan kombinasi antara tantangan kondisi fiskal dan pertumbuhan yang rendah," kata Ian Linnell, manajer analitis Fitch.

Selain Fitch, Moody's Investors Service dan Standard & Poor's (S&P) juga menempatkan peringkat utang Inggris berada pada kisaran level tertinggi.

Adapun AS mendapatkan peringkat 'Aaa' dari Moody's dan 'AA+' dari S&P, sedangkan Prancis mendapatkan peringkat level tingkat dua baik dari Moody's dan S&P. (Bloomberg/ara/ra)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Rustam-nonaktif
Terkini