PERUSAHAAN GAS NEGARA: PLN konsumen terbesar

Bisnis.com,17 Jan 2013, 17:53 WIB
Penulis:

BANDAR LAMPUNG: Perusahaan Listrik Negara menjadi konsumen terbesar dari jasa distribusi gas bumi oleh PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS)

Head of Corporate Communication Perusahaan Gas Negara Ridha Ababil mengatakan 40% dari penyaluran gas dari PGN yang mencapai 801 mmcfd diserap oleh PLN.

"Mereka sangat membutuhkan gas untuk pembangkit listrik karena harga gas jauh lebih murah dibandingkan dengan solar," ujarnya, Kamis (17/1/2013).

Hingga kuartal III/2012, harga rata-rata gas PGN senilai US$8,45 mmbtu.

Harga tersebut jauh lebih rendah ketimbang harga LPG 3 kg bagi rumah tangga yang telah disubsidi yakni US$10,38 mmbtu dan harga solar yang mencapai US$29,26 mmbtu.  (ra)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Rustam-nonaktif
Terkini