INDEKS S&P 500 Tembus Level Tertinggi dalam 5 Tahun Jadi 1.480,94

Bisnis.com,18 Jan 2013, 07:57 WIB
Penulis: News Editor

NEW YORK--Saham-saham AS naik mendorong indeks S&P 500 ke level tertinggi dalam 5 tahun di tengah lebih baiknya data pengangguran dan perumahan dari perkiraan.

Saham-saham emiten pengembang perumahan dalam indeks S&P 500 melonjak 3% ke level tertinggi sejak 2007.

Saham EBay Inc, operator pasar online terbesar, naik 2,4% setelah pendapatannya melampaui sejumlah perkiraan. Sementara itu, saham Intel Corp turun 4,9% setelah satu jam perdagangan perseroan melaporkan penjualan kuartal II turun.

Saham BlackRock Inc, pengelola keuangan terbesar, naik 4,4% setelah labanya naik 24% dan perusahaan meningkatkan pembagian dividen dan program buyback.

Indeks S&P 500 naik 0,6% ke level 1.480,94 hingga pukul 4.00 sore waktu New York. Indeks Dow Jones Industrial Average naik 84,79 poin atau 0,6% ke leel 13.596,02. Itu merupakan level tertinggi penutupan sejak 2007.

Sebanyak 6,5 miliar saham ditransaksikan di bursa AS, 5,2% di atas rerata 3 bulan.

"Perekonomian sedang memasuki tahun yang mungkin tidak dimulai dengan awal yang bagus tapi sebuah permulaan," kata Jack Ablin, Kepala Investasi BMO Private Bank di Chicago seperti dikutip Bloomberg Jum'at (18/1).

"Ini membantu untuk membangun sebuah cerita yang bagus untuk 2013," tambahnya. (Bloomberg/aca/spr)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Sylviana Pravita RKN
Terkini