BANJIR JAKARTA: Lumpuh sehari, pabrik Daihatsu kembali normal akhir pekan lalu

Bisnis.com,21 Jan 2013, 08:05 WIB
Penulis:

JAKARTA: PT Astra Daihatsu Motor kembali mengoperasikan pabriknya di Sunter, Jakarta Utara, pada Jumat (18/1), setelah sehari sebelumnya lumpuh oleh banjir.

"Sudah berproduksi normal sejak Jumat. Hanya kamis saja yang tidak bisa berproduksi karena akses menuju pabrik yang banjir," jelas Direktur Pemasaran PT Astra Daihatsu Motor (ADM) Amelia Tjandra kepada Bisnis, Senin (21/1).

Dari dua pabrik yang dimiliki ADM, kata Amelia, hanya satu yang tak bisa beroperasi pada Kamis, dengan kapasitas produksi harian sekitar 1.500 unit.

Itu pun bukan karena pabrik terendam banjir, melainkan karena karyawan tidak bisa mencapai pabrik akibat akses jalan yang tertutup.

"Pabrik yang tidak berproduksi hanya di Sunter dan hanya satu hari impact-nya sekitar 1.500 unit," tuturnya.

Sebelumnya, Direktur Utama ADM Sudirman Maman Rusdi menerangkan penghentian operasi pabrik yang memproduksi mobil merek Toyota dan Daihatsu itu menyebabkan ADM kehilangan produksi sekitar 2.000 unit.

Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) mengkhawatirkan banjir yang melumpuhkan sejumlah pabrik dan diler otomotif berpotensi menggagalkan pencapaian target pasar 1,1 juta unit. (arh)

 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Aprika Rani Hernanda
Terkini