2012, Savoy Homann Bukukan Laba Bersih Rp13,2 Miliar

Bisnis.com,22 Jan 2013, 16:33 WIB
Penulis: News Editor

BANDUNG – Savoy Homann Bidakara Hotel, hotel bintang 4 di Kota Bandung, berhasil membukukan laba bersih Rp13,2 miliar selama 2012, melebihi target yang ditetapkan sebesar Rp10,6 miliar. 

 
General Manager Savoy Homann Bidakara Hotel Irfan Mulyawan menyatakan kegiatan meeting, incentive, convention and exhibition (MICE) berkontribusi hingga 75% terhadap pendapatan hotel.
 
“Kami memiliki 16 meeting room yang dapat diberdayakan untuk berbagai kegiatan,” katanya di sela-sela perayaan ulang tahun ke-13 PT Bidakara Savoy Homann Duaribu, Selasa (22/1).
 
Dia mengatakan tahun ini pihaknya akan mengembangkan kompetensi sumber daya manusia (SDM) melalui pelatihan agar karyawan lebih maksimal melayani tamu.
 
Apalagi, lanjutnya, persaingan hotel di Kota Bandung tahun ini sangat ketat dengan adanya sekitar 12 hotel baru yang sudah mendapatkan izin untuk berdiri tahun ini. 
 
“Banyak dari hotel tersebut yang lokasinya di sekitar sini [Jalan Asia Afrika Bandung] sehingga Savoy Homann akan dikelilingi hotel baru,” katanya.
 
Pihaknya tidak mengkhawatirkan persaingan tersebut, justru optimistis dalam menghadapinya.
 
Tahun ini juga menurutnya Savoy Homann akan lebih gencar menyasar segmen korporat. Selain itu promosi ke Kota Jakarta juga akan lebih gencar dilakukan. 
 
Irfan mengatakan, tingkat hunian kamar atau okupansi hotel pada Januari 2013 cenderung turun yaitu hanya 63% padahal targetnya 78%.
 
Terkait banjir, mengingat pasar hotel didominasi dari Jakarta, selama lebih dari 2 minggu ada sekitar 50% kegiatan MICE yang dibatalkan dari kota tersebut. 
 
Pihaknya berharap ke depan hotel akan menunjukkan peningkatan. “Tahun lalu saja kita sudah lakukan renovasi lobi dan kafe, “ tambahnya.
 
Direktur PT Bidakara Savoy Homann Duaribu-pengelola Savoy Homann Bidakara Hotel- Harry Satrio menyatakan selama ini dari hasil komentar tamu (guest comment) yang masuk hanya 5% komentar negatif.
 
“Namun kita tetap harus melakukan perbaikan. Yang utama adalah fasilitas hotel seperti perabotan yang sudah usang harus diganti kembali,” katanya.
 
Perbaikan harus dilakukan mengingat usia hotel yang terbilang tua agar mampu bersaing dengan hotel lain yang tergolong baru. “Savoy Homann sebenarnya sudah dikenal di saentero dunia, salah satunya karena bersejarah,” tambahnya. (k60/ija) foto: traveltextonline
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Ajijah
Terkini