BULU TANGKIS: Indonesia Tetap Ngotot Dipertandingkan Dalam Sea Games Myanmar 2013

Bisnis.com,29 Jan 2013, 03:04 WIB
Penulis:

JAKARTA—Pemerintah segera mengirim empat anggota konsul Sea Games dari Indonesia untuk memperjuangkan bulu tangkis tetap dipertandingkan di Sea Games Myanmar 2013.

Menteri Pemuda dan Olahraga Roy Suryo mengatakan pemerintah saat ini sedang mengumpulkan dukungan negara lain untuk mencegah pencoretan cabang bulu tangkis dari pesta olahraga Asean tersebut.

Dia menjelaskan setiap cabang yang dipertandingkan di Sea Games harus diikuti oleh peserta dari minimal empat negara yang berbeda.

Upaya Indonesia mempertahankan bulu tangkis, lanjutnya, saat ini telah mendapatkan dukungan dari Malaysia dan Thailand.

“Kita akan berusaha agar tetep setidaknya ada 4 negara. Thailand, Malaysia,  dan Indonesia pasti iya. Tinggal cari 1 negara lagi,” katanya di sela-sela Rapat Kerja Pemerintah 2013, Senin (28/1).

Roy mengatakan dalam waktu dekat 4 anggota konsul Sea Games asal Indonesia akan berangkat ke Myanmar untuk memperjuangkan bulu tangkis tetap dipertandingkan.

Myanmar, menurut dia, beralasan tidak memiliki tempat yang layak untuk menyelenggarakan pertandingan bulu tangkis.

“Alasan mereka karena mereka tidak punya tempat yang layak, tapi itu kan memang alasan, hak tuan rumah lah. Bulu tankgis itu kan paling nggak lumbung kita, kita harus berjuang,” kata Menpora. (bas)(Foto:demotix.com)
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Bambang Supriyanto
Terkini