JAKARTA BEBAS BANJIR: Penanganan Sporadis, Jokowi Pesimistis Terwujud 2016

Bisnis.com,31 Jan 2013, 14:49 WIB
Penulis: News Editor

JAKARTA--Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo mengaku pesimis Jakarta bebas banjir  pada  2016 jika penanganan sporadis dan tidak secara integral.

Jokowi menegaskan penanganan banjir harus dari hulu hingga hilir sehingga kerja sama antara Jawa Barat, Banten dan Jakarta sangat penting.

"Kalau DKI saja atau PU saja tidak akan selesai masalah banjir, harus semua dari hulu hingga hilir," ujar Jokowi dalam acara rapat dengar pendapat bersama Menteri PU, Pemprov Jawa Barat, Pemprov Banten bersama Komisi V DPR, Kamis (31/1).

Jokowi mengungkapkan masalah banjir menjadi ramai diperbincangkan ketika terjadi banjir tetapi ketika musim kering, banjir dilupakan. Jika hal itu terus berlanjut maka banjir tidak akan selesai. Untuk itu Jokowi berkomitmen mempercepat semua program normalisasi sungai.

Sebagai program jangka pendek, Jokowi menargetkan ke depan minimal terdapat 20.000 sumur resapan di wilayah DKI Jakarta. Untuk mewujudkan target itu Jokowi akan mengatur supaya program sumur resapan itu diatur dalam peraturan gubernur.

"Nanti dipaksa untuk gedung-gedung, perumahan, semuanya agar membuat sumur resapan. Pemprov akan menyiapakn 10.000 sumur  resapan," tegasnya. (if)


Bisnis Indone
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Ismail Fahmi
Terkini