SBY Ternyata Hanya Dipilih 31% Rakyat Indonesia

Bisnis.com,19 Feb 2013, 11:37 WIB
Penulis:

SELAMA ini ada anggapan dan pendapat bahwa SBY pada pemilu 2009, dipilih oleh sekitar 62% atau 65% dari rakyat Indonesia. Benarkah demikian? Ternyata itu pendapat yang keliru. Yang benar, SBY hanya dipilih 62% dari jumlah pemilih yang sah atau 31% dari jumlah rakyat Indonesia.

Jumlah penduduk pada saat pemilu 2009: 234.693.997 orang. DPT: 171.068.667.Golput 28%: 171.068.667 X 28% = 47.899.226,8.Pemilih yg menggunakan hak pilih: 171.068.667 - 47.899.227 = 123.169.440. Suara tidak sah 2%: 123.169.440 X 2% = 2.463.388,8.Suara sah: 123.169.440 - 2.463.388 = 120.706.052.

Berarti yang memilih SBY: 120.706.052 X 60% = 72.423.631,2. Prosentase: 72.423.631/ 171.068.667 X 100% = 42%. Yang tidak pilih SBY: 171.068.667 - 72.423.631 = 98.645.046. Prosentase: 98.645.046/ 171.068.667 X 100% = 58%.

Kesimpulan: SBY dipilih 42% = 72.423.631 pemilih. SBY tidak dipilih 58% = 98.645.046 pemilih. Dari total 234.693.997 rakyat Indonesia. Yang tidak memilih SBY adalah: 234.693.997 - 72.423.631 = 162.270.366 rakyat. Prosentase: 162.270.366/234.693.997 X 100% = 69%.

Yang memilih SBY adalah:234.693.997 - 162.270.366 = 72.423.631. Prosentase: 72.423.631/234.693.997 X 100% = 31%.

Jadi pernyataan pendukung SBY bahwa SBY dipilih 60% atau 62% atau 65% rakyat Indonesia adalah menyesatkan! Sebab, ternyata SBY Cuma dipilih 31% rakyat Indonesia.

HARIYANTO IMADHA
BSD Nusaloka Sektor XIV-5
Jl. Bintan 2 Blok S1/11
Tangerang Selatan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Others
Terkini